Ternyata ini Keunggulan dari New Honda CBR250RR 2023, Pantas Performanya Makin Gahar

- 21 Maret 2023, 20:00 WIB
Ternyata ini Keunggulan New Honda CBR250RR 2023,
Ternyata ini Keunggulan New Honda CBR250RR 2023, /Tangkap Layar / astra honda motor

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - New Honda CBR250RR 2023 kini diklaim makin bertenaga dengan performa yang lebig gahar.

Motor sport full fairing di kelas 250 cc ini menjadi salah satu idola para rider pemula tanah air, karena memiliki gaya desain sporty dan agresif.

Honda CBR250RR diperkenalkan pertama kali pada tahun 2016 silam. Kini pada versi terbarunya di 2023, motor sport full fairing ini memiliki desain yang sangat menarik dan fitur teknologi yang sangat canggih.

Baca Juga: Intip Spesifikasi Yamaha WR 155 R, Motor Trail Tangguh yang Dirancang Khusus untuk Medan Off-road

Nah berikut ini, kami menyajikan ulasan mengenai keunggulan Honda CBR250RR mulai desain, spesifikasi, fitur, dan teknologi serta harga jualnya saat ini.

Mulai dari segi desain, tampilan New Honda CBR250RR 2023 kini makin menawan dengan bentuk bodi yang aerodinamis dan futuristik.

Terlihat seperti motor balap dengan lampu depan yang terintegrasi dengan body dengan garis tajam senada dengan buritan bodynya sehingga memberi kesan agresif.

Pada bagian belakangnya, terdapat lampu belakang LED yang juga memiliki desain yang futuristik dan menyatu dengan bodi motor.

Honda

Honda CBR250RR SP 2023 tipe Special Edition
Honda CBR250RR SP 2023 tipe Special Edition Tangkap Layar / astra honda motor

Selain itu, New Honda CBR250RR dilengkapi dengan suspensi depan upside-down dan suspensi belakang model Pro-Link yang memastikan kenyamanan dan stabilitas ketika dikendarai.

Baca Juga: CF 250SR, Motor Sport Fairing Penantang Baru Yamaha R25 dan Honda CBR250RR, Apa Keunggulannya?

Bicara soal spesifikasi motor sport full fairing 250 cc sebagaimana dilansir PortalKotamobagu.com dari laman resminya, astra-honda.com, sebagai berikut

New Honda CBR250RR ditenagai oleh mesin 2 silinder segaris berkapasitas 249 cc yang mampu menghasilkan tenaga hingga 38,7 PS pada 12.500 RPM dan torsi 23,3 Nm pada 11.000 RPM.

Mesin ini dipadukan dengan transmisi 6-speed manual. Selain itu, motor ini juga dilengkapi dengan sistem pendingin cairan dan sistem pembakaran injeksi bahan bakar yang menjadikan mesinnya lebih efisien dan ramah lingkungan.

Soal fitur dan teknologi, New Honda CBR250RR dilengkapi dengan teknologi canggih seperti ride-by-wire throttle system yang memastikan respon gas yang lebih lancar dan responsif, ABS (Anti-lock Braking System) yang membuat pengereman menjadi lebih aman.

Baca Juga: Triumph Hadirkan Motor Penantang Ducati Scrambler, Berikut Detail Spesifikasi dan Harganya

Selain itu terdapat juga fitur slipper clutch yang meminimalkan efek engine braking pada saat turun gigi, dan Quick Shifter yang memungkinkan pengendara untuk melakukan perpindahan gigi tanpa menggunakan kopling.

New Honda CBR250RR 2023 juga dilengkapi dengan sistem ECU (Electronic Control Unit) yang dapat disesuaikan dan dapat diprogram oleh pengguna untuk mendapatkan performa mesin yang lebih optimal.

Sepeda motor sport full fairing ini juga dilengkapi dengan panel instrumen digital yang modern dan lengkap dengan berbagai informasi penting seperti indikator kecepatan, RPM, suhu mesin, level bahan bakar, dan lain sebagainya.

Honda CBR250RR 2023 tipe Standar
Honda CBR250RR 2023 tipe Standar Tangkap Layar / astra honda motor

Baca Juga: Intip Spesifikasi dan Harga Yamaha R15 V4 2023, Motor Sport Full Fairing di Kelas 150 cc

Soal harga, Honda CBR250RR di Indonesia saat ini dibanderol antara Rp 70 juta hingga Rp 80 jutaan tergantung pada varian dan tahun produksinya.

Meski terbilang cukup mahal, namun dengan spesifikasi dan fitur yang canggih serta desain yang sangat menawan, motor sport Honda CBR250RR menjadi salah satu pilihan terbaik bagi para pecinta motor sport full fairing di Indonesia.

Jadi itulah informasi tentang keunggulan dari New Honda CBR250RR 2023, mulai dari segi desain, spesifikasi, fitur dan teknologi serta harganya. ***

Editor: Moh Irfany Alhabsyi

Sumber: astra-honda.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x