New Honda Megapro Reborn! Miliki Desain Robotik dan Modern Cuyy

- 4 Februari 2023, 23:28 WIB
New Honda X Blade 160
New Honda X Blade 160 /Instagram @motorbhp_/

Hadir dengan desain naked street fighter

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Bikin heboh, Honda MegaPro rebon atau terlahir kembali, kini mendapatkan desain yang robotik dan lebih modern.

Pasalnya, pada motor Honda MegaPro rebon ini menggunakan desain naked street fighter modern.

Hal ini, dapat terlihat pada bagian headlampnya yang berdesain robotik, serta sistem pencahayaan utama, sudah DRL dan LED.

 

Motor yang dimaksud MegaPro rebon ini, sebenarnya adalah New Honda X Blade yang mirip seperti saudaranya tersebut.

Baca Juga: Ini Baru Motor Matic, Kecil-Kecil Cabe Rawit Guys! Gendong Mesin 150 dan Tampang Sangar

Dilansir dari kanal youtube @Moto Speed ID, New Honda X Blade 160 ini pun sudah menggunakan panel full digital yang modern.

Pada bagian tangki juga, terlihat padat dengan sentuhan desain robotik dan jok model tandem, yang masih dipertahankan.

 

Sedangkan dibagian stop lampnya, sudah menggunakan sistem pencahayaan LED, dengan tetap menggunakan bahasa desain robotik.

Baca Juga: Adventure Banget! Suzuki Hadirkan Motor Sport Touring GSX S1000 GT, Fiturnya Makin Canggih

Beralih ke bagian kaki kakinya, New Honda X Blade 160 menggunakan suspensi depan teleskopik, velg 17 inci dan ban 80/100, serta pengereman cakram.

Untuk bagian belakang, menggunakan suspensi single subling dengan velg 17 inci dan ban 130/70, serta pengereman belakang tromol.

 

Bicara soal dapur pacut, New Honda X Blade 160 dibekali mesin berkapasitas 160 cc, single silinder, dan 4 stroke.

Baca Juga: Akhirnya Nongol Juga Adik Yamaha Fazzio, Lebih Canggih dan Siap Masuk Indonesia

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar, 14,12 PS pada 8500 RPM dan torsi puncak 13,9  pada 6000 RPM, serta memiliki kapasitas tangki 12 liter.

Motor ini pun disebut, sebagai New Honda MegaPro reborn karena memang masih memiliki aura yang serupa dengan desain Megapro sebelumnya.

 

Namun, pada desain kali ini terlihat lebih robotik dan yang paling menarik pada motor ini, hanya dibanderol sekitar Rp20 jutaan saja, serta dipasarkan di luar Negeri. ***

Editor: Widodo Mahaputra

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x