Desain Unik dan Murah Bikin Skutik Mio Retro Unggul Dari Honda Scoopy

- 23 September 2022, 15:26 WIB
Tampil lebih keren, New SYM Mio 110 kental gaya retro modern.
Tampil lebih keren, New SYM Mio 110 kental gaya retro modern. /SYM Global

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Industri skutik matik Indonesia sangat menjanjikan, dan tak heran bila para produsen berlomba-lomba memproduksi skutik.

Produsen motor Ssanyong asal korea selatan telah meluncurkan SYM Mio 110, skuter baru dengan desain retro klasik yang unik.

Skutik klasik SYM Mio 110 ini menjadi penantang baru bagi Honda Scoopy dan Yamaha Fino.

Secara tampilan motor skutik ini mengusung konsep retro modern seperti dua rivalnya, Scoopy dan Fino.

Tampilan bodi SYM Mio 110 yang mungil dan imut terlihat lebih agresif dan terlihat lebih elegan.

Skuter ini dilengkapi dengan banyak fungsi LED pada lampu sein depan dan belakang serta teknologi instrument cluster digital.

Selain itu, keunikan skutik Mio 110 pada tangki bahan bakar terletak di depan, sehingga pengendara tidak perlu membuka jok untuk mengisi bahan bakar (BBM).

Dek depan juga memiliki ruang penyimpanan yang dapat digunakan untuk mengangkut barang.

Tidak banyak ruang penyimpanan di belakang jok, dan Mio 110 dilengkapi dengan silinder tunggal berpendingin udara 110cc.

Halaman:

Editor: Rudini Radiman

Sumber: YRP Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x