Dua Politikus Golkar Sambut Positif Kemungkinan Gibran Rakabuming Gabung dengan Partai Berlogo Pohon Beringin

- 18 Oktober 2023, 08:44 WIB
Ketua Partai Golkar dan Gibran Rakabuming Raka (ist)
Ketua Partai Golkar dan Gibran Rakabuming Raka (ist) /Felix Tendeken/

Portalkotamobagu-HR Agung Laksono dan Nusron Wahid, politikus Partai Golkar, menanggapi kabar yang menyebut Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, berencana bergabung dengan partai berlambang pohon beringin.

Ketua Dewan Pakar Partai Golkar, HR Agung Laksono, menyatakan kesiapan partai untuk menyambut putra sulung Presiden Joko Widodo jika memang ingin bergabung.

"Kami pada prinsipnya welcome dan akan menyambut dengan baik jika Gibran ingin bergabung," ujarnya di Jakarta, Selasa, 17 Oktober 2023.

Menurut Agung, jika Gibran bergabung, hal tersebut menegaskan posisi Partai Golkar sebagai salah satu pilihan utama bagi anak muda.

Partai ini terkenal sebagai partai tengah yang terbuka untuk semua kalangan, terutama generasi muda, dan memiliki sejarah institusi yang terhormat serta konsisten dalam membangun karya progresif.

Agung melihat potensi keberhasilan Gibran memilih Partai Golkar sebagai kendaraan politiknya, mengingat reputasi partai ini dalam melahirkan para pemimpin nasionalis dan moderat yang dihormati di kalangan anak muda.

Sementara itu, Kepala Bapilu Golkar, Nusron Wahid, menegaskan bahwa partai tidak akan memaksa Gibran untuk bergabung, melainkan akan mempercayakan keputusan sepenuhnya kepada Wali Kota Solo tersebut.

Nusron yakin Gibran akan membuat keputusan terbaik dalam menentukan langkah politik selanjutnya, terutama demi kepentingan bangsa dan negara.

Kendati begitu, ia kini tetap fokus pada upaya membawa Prabowo menang dalam Pilpres 2024 dengan cara yang santun dan elegan. (***) 

Editor: Felix Tendeken

Sumber: detik.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x