Begini Tata Cara Pengisian Biodata dan Riwayat Pekerjaan Pada Aplikasi Pendataan Tenaga Non ASN 2022

- 19 September 2022, 21:00 WIB
Cara daftar akun pendataan tenaga non ASN 2022
Cara daftar akun pendataan tenaga non ASN 2022 /Tangkapan layar website BKN

Saat klik “ Proses Pembuatan Akun ” akan tampil notifikasi sesuai data. Jika yakin telah sesuai klik “Ya”, jika belum yakin silahkan klik “ Tidak ”.

Jika telah mengkonfirmasi data yang sesuai, maka pembuatan Akun telah selesai. Jangan lupa untuk mencetak Kartu Informasi Akun. 

Langkah selanjutnya yang harus dilakukan pada pendaftaran pendataan tenaga non-ASN adalah melengkapi biodata yang dibutuhkan.

Berikut merupakan panduan pengisian biodata pada pendaftaran pendataan tenaga non-ASN dengan mengAkses laman https://pendataannonasn.bkn.go.id

Klik tombol “ Masuk Akun ” yang berada di pojok kanan atas. Atau klik tombol “Lanjutkan Login Pendaftaran” 

Masukan NIK dan password yang telah Anda daftarkan lalu klik tombol “ Masuk ”. 

Saat proses login berhasil, maka akan muncul tampilan informasi, untuk THK-II akan terlihat informasi Data Peserta eks THK-II dan halaman unggahan dokumen pendukung

Sedangkan untuk Pegawai Non ASN maka akan langsung muncul halaman unggahan dokumen pendukung seperti berikut:

Unggah dokumen yang dibutuhkan. Jenis dokumen yang diunggah adalah ijazah terakhir dengan persyaratan ukuran file 100KB – 1MB. Klik “ Unggah ” untuk mengunggah dokumen. 

Setelah dokumen berhasil melakukan unggah, maka akan muncul notifikasi informasi sebagai berikut

Halaman:

Editor: Sulistio Mokodongan

Sumber: bkn.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah