BMW M Perkasa di MotoGP Pertamina Grand Prix of Indonesia, Safety Car Terbaru Menjadi Sorotan

- 3 November 2023, 18:48 WIB
Mobil BMW M (ist)
Mobil BMW M (ist) /Papaquino/
Portal Kotamobagu-Kerjasama strategis antara BMW M dan Dorna Sports dengan MotoGP terus berkembang pada ajang MotoGP Pertamina Grand Prix of Indonesia yang berlangsung akhir pekan lalu.
 
Secara global, BMW merupakan Official Partner dalam penyediaan berbagai model BMW M sebagai Safety Car, serta penyedia hadiah BMW M untuk pembalap terbaik dalam balapan internasional tersebut.
 
Pada MotoGP 2023, BMW M GmbH menghadirkan beberapa model besutannya, yaitu BMW M5 CS, the First-Ever BMW M3 Touring, dan All-New BMW M2 Coupé, yang tugasnya mengawal para pembalap MotoGP di Pertamina Mandalika Circuit.
 
Jodie O'tania, Director of Communications BMW Group Indonesia, mengatakan bahwa kemitraan ini memasuki musim ke-25 dan merupakan hal yang istimewa di dunia balap internasional.
 
BMW Indonesia juga menambahkan BMW i4 eDrive40 M Sport sebagai Safety Car khusus bagi Mandalika Grand Prix Association (MGPA) selama MotoGP 2023 di Pertamina Mandalika Circuit.
 
Model BMW iX xDrive40 Sport juga turut memimpin sesi MotoGP Riders Parade.
 
Safety Car terbaru MotoGP di tahun ini adalah New BMW M2, dengan bodi kompak dan mesin TwinPower turbo 6-silinder segaris yang diadaptasi dari BMW M3/BMW M4.
 
Tenaga mencapai 460 hp dan torsi puncak 550 Nm, lengkap dengan modifikasi khusus seperti roll bar, RECARO seats, 6-point racing harness, fire extinguisher, safety car roof bar, dan front light.
 
Beberapa M Performance seperti exhaust system, sasis, carbon wing mirror covers, diffusor, dan rear wing juga menjadi tambahan pada BMW M2 MotoGP Safety Car yang menggunakan standard BMW M safety car livery mencolok.
 
Selain itu, pelek 19″/ 20″ M Y-Spoke 963M Frozen Gunmetal Grey yang identik dengan BMW M3 Competition Touring MotoGP Safety Car terpasang di keempat kakinya.
 
BMW M3 Touring MotoGP Safety Car dibekali mesin BMW M TwinPower Turbo enam silinder segaris yang menghasilkan tenaga maksimum 510 hp dan torsi puncak 650 Nm.
 
Dilengkapi dengan transmisi M Steptronic delapan percepatan dengan Drivelogic, akselerasi dari 0 hingga 100 km/jam hanya membutuhkan waktu 3,6 detik.
 
Kolaborasi BMW Indonesia dengan MGPA pada MotoGP pertama kala itu menampilkan BMW 330e sebagai Official Mobility Partner.
 
Kali ini, BMW Indonesia menghadirkan BMW i4 eDrive40 yang menggabungkan motor listrik 340 hp bekerja sama dengan penggerak roda belakang, dengan akselerasi nol hingga 100 km / jam dalam 5,7 detik dan jangkauan hingga 580 kilometer. (***) 

Editor: Felix Tendeken


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x