Padukan Dua Gaya Berbeda, Yamaha XSR900 Sukses dari Segi Performa dan Tampilan

- 16 Juli 2023, 15:30 WIB
Yamaha XSR900.
Yamaha XSR900. /

portalkotamobagu.com - Yamaha XSR900 membuktikan diri sebagai motor bergaya klasik yang berhasil dipadukan dengan performa tinggi.

Hadir di segmentasi naked sport, Yamaha XSR900 dinilai sukses memadukan dua gaya yang berbeda dalam satu motor.

Yamaha XSR900 merupakan model terbesar dari keluarga Sport Heritage sepeda motor Yamaha.

Yamaha XSR900 menawarkan mesin 900 cc 3 silinder yang tentu dari segi performa tidak diragukan lagi.

Baca Juga: Intip Harga dan Spesifikasi Royal Enfield Hunter 350 Limited Color di Indonesia

Dibandingkan dengan Pure Sport, Yamaha XSR900 dinilai lebih lincah dan nyaman dikendarai di dalam kota, berkat posisi duduk yang dirancang dengan sempurna.

Yamaha XSR900 dilengkapi dengan sistem kontrol traksi, sistem kontrol geser dan sistem proteksi roda depan saat berakselerasi.

Desain bodi Yamaha XSR900 juga tak bisa disepelekan. Dengan ukuran yang besar, sepeda motor ini tampil kuat dan bertenaga.

Yamaha menambahkan sentuhan sporty dengan desain jok belakang yang terinspirasi dari mobil balap tahun 80-an.

Halaman:

Editor: Suprianto Suwardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x