Cruiser Murah Asal Inggris Ini Bikin Harley Davidson Street Bob Mati Kutu, Inilah Spesifikasi Triumph Bobber

- 4 Februari 2023, 04:25 WIB
Ilustrasi Motor Cruiser Triumph Bobber 2020
Ilustrasi Motor Cruiser Triumph Bobber 2020 /Tangkap Layar /

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat — Mampu bersaing dengan cruiser milik Harley Davidson, Triumph Bobber ini punya tampilan tak kalah keren.

Meskipun motor cruiser masih identik dengan Harley Davidson, namun Triumph Bobber juga mampu berikan daya tarik.

Selain punya tampilan yang keren, khas cruiser Inggris ini sangat mencolok pada Triumph Bobber ini.

Baca Juga: SANG PENAKLUK WANITA! Inilah Mobil Daihatsu Setara Honda Brio di Indonesia, Cek Harga 2023

Mau tahu seperti apa spesifikasi dari cruiser pesaing dari Harley Davidson ini?

Yuk simak ulasan dari cruiser asal Inggris, Triumph Bobber 2020 berikut ini, seperti yang dikutip dari motorcyclecruiser.com pada Sabtu, 4 Februari 2023.

Triumph Bobber diklaim mampu memberikan perjalanan yang sangat bersemangat.

Seolah ingin bersaing dengan beberapa cruiser terkemuka seperti Indian Scout Bobber dan Harley Davidson Street Bob, Triumph Bobber 2020 bisa jadi alternatif untuk para rider.

Baca Juga: Suzuki Kembali Menghadirkan Motor Sport 2 Silinder! Lebih Murah dari Gixer 250 SF

Pasalnya, Triumph Bobber 2020 diklaim punya banyak keunggulan atau kelebihannya.

Adapun keunggulan dari cruiser ini yakni pada teknologi dan kenyamanan, dan mungkin kualitas kendara, Triumph Bobber 2020 jadi juaranya.

Sejak pertama kali diluncurkan pada 2017 silam, Triumph Bobber 2020 sudah melakukan pembaruan dengan dilengkapi tenaga lebih besar.

Hal tersebut memastikan Triumph Bobber 2020 jadi salah satu cruiser premium pesaing Harley Davidson.

Berikut detail dari spesifikasi Triumph Bobber 2020:

Baca Juga: MOBIL BARU LAGI! Ini Lawannya Honda HR-V dan Hyundai Creta di Indonesia Guys

Mesin: Twin paralel SOHC berpendingin cairan; 4 katup/sil.
Pemindahan: 1.200cc
Lubang x Langkah: 97,6 x 80,0mm
Daya kuda: 77 hp @ 6.100 rpm
Torsi: 78 lb.-ft. @4.000rpm
Penularan: 6 kecepatan
Bagian terakhir: Rantai
Tinggi Kursi: 27,2 inci
Suspensi Depan: Garpu teleskopik 41 mm (Bobber)/47 mm (Hitam), 3,5 inci. bepergian
Suspensi Belakang: Monoshock; 3.0-in. bepergian
Ban Depan : 100/90-19 (Bobber) / 130/90-16 (Hitam)
Ban Belakang: 150/80-16 (Bobber) / 150/80-16 (Hitam)
Jarak roda: 59,4 inci.
Kapasitas bahan bakar: 2,4 galon.
Berat: 502 pon (Bobber)/524 pon (Hitam)

Baca Juga: 125cc Lagi dari Yamaha! Motor Matic Terbaru Pesaing Honda BeAT Resmi Meluncur, Cek Yuk

Adapun untuk harga dari Triumph Bobber ini sekarang dijual sekitar Rp 180 jutaan

Tentunya harga cruiser asal Inggris ini jauh lebih murah dibandingkan pesaingnya Harley Davidson Street Bob.

Nah, itulah informasi mengenai cruiser premium dengan harga murah, Triumph Bobber 2020.***

Editor: Abdul Rahman Makalunsenge

Sumber: motorcyclecruiser.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x