Ini Dia Spesifikasi Singkat Harley Davidson Grand American Touring 2023 Ultra Limited

- 7 Januari 2023, 23:00 WIB
Grand American Touring 2023 Ultra Limited
Grand American Touring 2023 Ultra Limited /Harley Davidson/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Motor Harley Davidson memiliki cukup banyak pilihan bagi pengendara agar bisa berkendara secara nyaman.

Menjelang usia ke-120 tahun, Harley Davidson kembali meluncurkan sebuah model motor Grand American Touring 2023 Ultra Limited.

Motor yang disediakan dalam jumlah yang sangat terbatas ini cocok dikendarai untuk menempuh perjalanan jarak jauh dan dekat bersama pasangan.

Grand American Touring 2023 hadir dengan performa premium tanpa kompromi saat berkendara, seperti adanya fairing yang dipasang di garpu motor, dan kelengkapan sistem infotainment.

Lalu bagaimana spesifikasi Grand American Touring 2023 yang dibuat Harley Davidson? Berikut ulasannya.

Motor yang memiliki papan lantai ini berukuran panjang 102,3 inci, tinggi kursi 27,5 inci, serta groud clearance 5,3 inci.

Jarak antar rodanya 64 inci dengan ban seri Dunlop tipe BW130/70B18 63H dan ban belakang BW 180/55B18 80H.

Grand American Touring 2023 menggunakan mesin Twin-Cooled ™ Milwaukee- Eight® 114, berkapasitas 1868cc, dan mampu menghasilkan torsi hingga 3000 RPM.

Dalam hal infotainment, motor Ultra Limited tersebut diperlengkapi sistem Boom!™ Box GTS, tipe Full Color TFT, yang layarnya berukuran 6,5 inci.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir

Sumber: Harley Davidson


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x