Ternyata Toyota Prius Jadi Andalan Keluarga Lionel Messi, Ini Kelebihan Mobil Jenis Hibrida

- 28 Desember 2022, 19:53 WIB
Toyota Prius terbaru yang diluncurkan Rabu, 16 November 2022 untuk pasar otomotif Eropa
Toyota Prius terbaru yang diluncurkan Rabu, 16 November 2022 untuk pasar otomotif Eropa /Carcoops/

Hambatan angin tereduksi dengan desain Kammback dan koefisien hambat udara yang hanya 0,25. Ban lower-rolling resistance dipakai untuk mengurangi gesekan dengan jalan. Dan Pompa air listrik digunakan menggantikan sabuk serpentin (serpentine belts).

Di Amerika Serikat dan Kanada, mobil ini juga dilengkapi dengan vacuum flask yang gunanya untuk menyimpan cairan pendingin panas ketika mobil sedang dimatikan. Vacuum flask berguna untuk mengurangi waktu pemanasan mesin.

Baca Juga: Cari Motor Baru Yamaha, Kenali Skuter Maxi Berkelas Ini

Mesin Toyota NZ yang dipakai Prius menggunakan putaran Atkinson yang lebih efisien dibanding dengan mesin Otto. Mesin bensin mati pada saat mobil berhenti dan beberapa perangkat (termasuk pendingin udara) digerakkan menggunakan baterai.

Mesin digunakan untuk menggerakan kendaraan dan juga mengisi baterai. Karena motor listrik memberikan tenaga ekstra untuk akselerasi yang lebih cepat, mesin mobil diberi ukuran kecil untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar dan mengurangi emisi dengan akselerasi yang masih dapat diterima.

Peluncuran Prius ini menjadikan mobil hibrida listrik-bensin massal pertama yang diproduksi di dunia. Desain bodi Prius generasi pertama diciptakan oleh seorang desainer California yang terpilih setelah menang bersaing dari studio-studio desain Toyota lainnya.

Baca Juga: Berikut ini Dua Motor Cruiser dari Harley Davidson yang Harganya Ditawarkan Lebih Murah? Yuk Dicek

Di Amerika Serikat, model yang pertama kali dijual adalah model berkode NHW11. Di Indonesia sendiri, mobil ini diperkenalkan pada bulan September 2000 di Gaikindo Auto Expo.

Demikian jenis mobil yang sering digunakan Lionel Messi sebagai mobil keluarga, dari banyaknya mobil mewah koleksinya. Semoga terinspirasi menjadikan Toyota prius sebagai mobil masa kini kamu. ***

Halaman:

Editor: Abdul Rahman Makalunsenge

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x