Hantam Raize dan Rocky di Kelas SUV, Hyundai Luncurkan Venue Dilengkapi Turbo, yuk Cek Spesifikasinya

- 16 September 2022, 18:45 WIB
Hyundai Venue merupakan mobil SUV yang hadir untuk menekan domiansi Daihatsu Rocky dan Toyota Raize
Hyundai Venue merupakan mobil SUV yang hadir untuk menekan domiansi Daihatsu Rocky dan Toyota Raize /Tangkap layar Youtuve/AUTO DP

Sementara untuk bagian bawah bumper Hyundai Venue, sengaja dipasang memanjang dengan splitter bergaya aluminium.

Untuk kaki-kakinya Hyundai Venue menggunakan velg berukuran 16 inci dengan sentuhan dual tone.

Lanjut ke bagian belakang, Hyundai Venue juga disematkan lampu belakang LED berbentuk horizontal yang berhadapan dengan strip grafis LED modern tipis, sehingga membuat SUV ini Jadi lebih berkelas

Hyundai Venue hadir dengan desain interior yang sangat berkelas, dimana untuk dasbornya menggunakan warna dual tone yang dilengkapi dual USB, layar Cluster instrument 3,5 TFT untuk mengilustrasikan informasi yang berguna.

Baca Juga: LAKU KERAS DIPASARAN! Ini Update Harga All New Honda Brio RS Bulan September 2022

Kamera spion serta spion yang bisa dipanaskan, telepon handsfree Bluetooth, serta layar Entertainment berukuran 8 inci.

Untuk setirnya menggunakan model palang 3 khas mobil-mobil Hyundai, serta sudah dilengkapi dengan beberapa tombol untuk mengaktifkan beberapa fitur dalam mobil

Sedangkan untuk joknya selain memiliki fitur penghangat, joknya juga dibalut dengan lapisan kulit.

Pada kontrol tengahnya diberi aksen krom dan untuk tombol ac-nya mengadopsi desain baru dari Hyundai.

Baca Juga: LAKU DIPASARAN! Ternyata ini yang Ditawarkan Honda Karisma 125 Versi Matic, Bikin Yamaha Lexi tak Berkutik

Halaman:

Editor: Surahman Mokoagow

Sumber: YouTube Auto DP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x