Komparasi Kawasaki Ninja 250 SL vs Suzuki Gixxer 250, Siapa Lebih Unggul? Simak Ulasan ini

- 16 Juli 2022, 12:39 WIB
Komparasi Kawasaki Ninja 250 SL dan Suzuki Gixxer 250.
Komparasi Kawasaki Ninja 250 SL dan Suzuki Gixxer 250. /Screenshot YouTube Otomotif TV

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat – Kawasaki Ninja 250 SL dan Suzuki Gixxer 250 secara spesifikasi mesin memang pantas untuk dikomparasikan.

Pasalnya, kedua motor ini sama-sama memiliki kapasitas mesin 250 mesin. Selain itu, kedua motor ini juga berada di segmen yang sama yaitu motor sport.

Tidak sampai disitu, persamaan antara keduanya juga ada pada transmisi percepatannya yang memiliki 6 tipe percepatan.

Lantas keunggulannya berada dimana? yuk kita bahas bersama komparasi antara Kawasaki Ninja 250 SL dan Suzuki Gixxer 250. Kedua motor sport yang kini banyak diburu di pasaran Indonesia.

 Baca Juga: Suzuki Rilis Motor Baru Adik Satria F150? Tak Kalah Keren Dari Para Pesaingnya

Dilansir dari kanal YouTube Otomotif TV, dengan judul video: “Hot...!!! Komparasi kawasaki ninja 250 sl vs suzuki gixxer sf 250, pilih mana? Otomotif Tv”.

Pertama kita lihat dari segi tampilannya, Suzuki Gixxer 250 memiliki dimensi body yang lebih gendut dan memiliki garis bodi yang cenderung melengkung.

Jadi untuk kesan saat pertama kali memandang Gixxer 250, mungkin untuk pecinta motor sport Indonesia, susah untuk jatuh cinta pada pandangan pertama.

Apalagi pada bagian windshield yang lebih kecil, headlamp biasa saja dan spatbornya yang flag, sehingga kesan sportynya cenderung berkurang.

Halaman:

Editor: Suprianto Suwardi

Sumber: YouTube OTOMOTIF TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x