Saingi Harley Davidson Guys! Cruiser Retro Modern Dengan Perfoma Tinggi Dijual 107 Juta, Cek Model SRV 550 ST

24 Maret 2023, 22:22 WIB
SRV 550 ST /yunita datalamon/tangkaplayar

Gaya Berkendaara Ala Moge Brand Amerika

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat – Nyari motor baru dengan gaya Neo Retro dan Modern dikelas Cruiser yang mirip Harley Davidson tapi dengan harga murah? Bisa!

Motor baru dari pabrik QJMotor dengan gaya Neo retro khusus untuk kamu yang bersiap menyambut lebaran nanti? Kami ulas tampang SRV 550 ST.

Cruiser Neo retro dan modern itu adalah motor baru SRV 550 ST yang punya beberapa kemiripan dengan salah satu koleksi Moge Harley Davidson. Dan dengan harga terjangkau untuk kantong pecinta Cruiser neo retro.

 

Motor  Baru SRV 550 ST diluncurkan untuk mengisi keinginan pecinta moge yang dijual dengan harga mahal tentunya. dari akun Youtube SCchannelBG menjelaskan jika Cruiser ini bisa saingi Harley Davidson loh guys!

Untuk lebih bergaya, Sahabat Porkot bakalan nyesel jika tidak meminag Motor baru dikelas Cruiser dengan gaya Neo retro modern, dan dengan perfoma mesin yang tinggi.

Tampilan pertama Cruiser Retro modern ini tahun 2022, diperlihat berada di Walkaround Eicma 2021. yang diposting akun youtube SCchannelBG.

Baca Juga: Sport Klasik Mirip Harley Davidson? Ini Deretan Koleksi Cruiser Benelli Yang Dijual Harga Terjangkau

Jelas Cruiser SRV 550 ST ini, dihadirkan untuk bisa menjadi pesaing di kelas Cruiser neo retro seperti Harley Davidson dan juga model cruiser yang sama dari merek populer lainnya.

Dengan harga Motor baru SRV 550 ST yang terjangkau, tentu mendapat atensi banyak pecinta cruiser neo retro baik di pasar global maupun di pasar otomotif Indonesia.

Sayangnya, Cruiser neo retro modern yang ditampilkan SRV 550 ST ini, baru dijual di pasar Eropa, artinya Motor baru ini, belum tersedia di pasar otomotif Indonesia.

SRV 550 ST googlepict

QJMotor memperkenalkan Cruiser neo retro SRV 550 ST secara resmi di pasar Eropa dengan harga 7.000 Euro atau setara dengan Rp107 jutaan.

Jelas harga tersebut lebih murah dari series neo retro yang dimiliki oleh pesaingnya seperti Harley Davidson. Itu karena SRV 550 ST menawarkan alternatif yang terjangkau bagi pecinta motor cruiser.

Dari tampilannya, sekilas SRV 550 mengusung basis naked bike. Namun gaya neo retro dan modern dari desain SRV 550 ST memperlihatkan kendaraan penjelajah klasik mirip Harley Davidson.

 

Dari pijakan kaki yang dapat diatur, serta tempat duduk yang rendah, bahkan setang tinggi, dan rangka baja tabung panjang. Jelas saja Cruiser ini bisa mengeser series Harley Davidson dengaan harga yang lebih murah.

Cruiser gaya neo retro modern ini, dilengkapi mesin 2 Silinder berkapasitas 554 cc dan power output 47,6 tenaga kuda. Mesinnya gak malu-maluin ya guys!

Lampu LED dan instrumen panel digital, motor ini tetap mempertahankan gaya retro dengan sentuhan modern untuk bisa digunakan penjelajah cruiser klasik.

Baca Juga: Mobil Gaya Hedon? Simak Kelebihan dan kekurangan Mobil MPV Toyota Voxy Keluarga Alphard

Cruiser SRV 550 ST juga diluncurkan dipasar global dengan menawarkan fitur-fitur modern, seperti garpu teleskopik standar, rem cakram tunggal, velg aluminium, monoshock, dan pelana lebar.

Perfoma tinggi motor ini juga ditopang dengan perpindahan dan braket SRV 550 ST menggunakan final drive sabuk yang membuat motor ini menjadi lebih unik.

Motor baru di kelas penjelajah cruiser klasik dengan gaya neo retro modern ini, diprediksi bisa geser posisi series Harley Davidson. Sayangnya motor ini, belum ada di pasar otomotiif tanah air. ***

Editor: Abdul Rahman Makalunsenge

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler