Wow Lebih Murah dari Honda Beat! Motor Matic Dengan Tampilan Agresif dan Lekukan Tajam, Resmi Mengaspal

15 Maret 2023, 21:43 WIB
Hero Xoom 2023 /Instagram @rollingpistonsindia/

Tampilannya sangat keren.
PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Belum lama ini, telah resmi dirilis motor matic dengan banderol harga murah lebih murah, dari Honda BeAT.

Pasalnya, motor skutik ini pun terlihat sangat agresif dengan lekukan lekukan tajam dibagian body.

Motor matic ini bernama Hero Xoom 2023 ini, memiliki dek rata yang cukup luas serta terdapat gantungan barang, dan laci penyimpanan di depan secara umum.

 

Hero Xoom 2023, menggunakan headlamp dan stop lamp LED dan terlihat sangat keren serta futuristik.

Baca Juga: 14 Jutaan Mas Bro! Skutik Baru Suzuki 125 Hadir dengan Tampilan Keren, Yuk Cek Detailnya

Dilansir dari kanal youtube @Moto Speed ID, Hero Xoom 2023 pun dibekali fitur USB port, bagasi dan panel instrumen digital dengan konektivitas smartphone via bluetooth.

Sedangkan pada bagian kaki kakinya, menggunakan velg palang 5 yang juga mirip seperti Honda BeAT.

Tetapi bedanya, Hero Xoom 2023, memakai velg ukuran 12 inci dan tersedia dalam 3 pilihan model dengan 8 pilihan warna.

Baca Juga: QJMotor GS 550R Resmi Dirilis! Siap Bersaing dengan Honda CBR 500R, Cek Harga dan Spesifikasinya

Selain itu, mesin yang diusung berkapasitas 110 cc, SOHC, 2 katup dan berpendingin udara, dengan sistem injeksi.

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga, 8 DK pada 7250 RPM dan torsi 8,7 Nm pada 5750 RPM.

Untuk harga motor matic Hero Xoom 2023, baru dipasarkan di India dan dijual dengan banderol harga sekitar Rp12,5 jutaan dan tipe termahal sekitar Rp14 jutaan. ***

Editor: Widodo Mahaputra

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler