Dibandrol 450 Juta! Pantes Aja Mahal Dikeluarganya, Ini Kelebihan Skutik Maxi Honda X-ADV

14 Februari 2023, 20:21 WIB
Moge Skutik Paling Mahal Honda X-Adv terbaru /yunita datalamon/

Penambahan Tenaga Mesin, Penuhi Standar Euro Five

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat – Motor Adventure dengan Bodi Bongsor, biasanya di juarai oleh naked bike. Namun jenis Skutik (Skuter matic) Maxi ini cukup berani hadir kelas Moge Adventure.

Skutik Maxi kelas Moge Adventure tanah air, masih dikuasai oleh merek Populer seperti Honda dan Yamaha. Sebut saja Honda X-ADV yang sejajar dikelas Motor Adventure..

Sayang, kehadiran Skutik Maxi Honda X-ADV terbaru, seperti dikhususunya untuk kantong orang berduit saja. Itu karena harga Moge Adventure ini dibandrol tinggi dikelas Motor Honda.

Sebagai Skutik Maxi Paling Mahal dikeluarga Honda, Moge Adventure ini dibekali keunggulan yang tidak dimiliki pesaingnya termasuk dikeluarganya sendiri seperti Honda PCX dan Honda Forza 750.

Tampang mewah dari Skutik Maxi ini setara dengan harga yang ditawarkan untuk pasar otomotif Indonesia, Moge Adventure ini diharga Rp 450 Juta on the road Jakarta.

Dengan harga yang dibandrol untuk model Moge Adventure ini, Jelas Skutik Maxi Honda X-ADV hanya bisa dimiliki orang berduit di Indonesia.

Baca Juga: Bukan Toyota Rush! Bodi Agya dan Daihatsu Ayla 2023 Berubah Nama dan Lebih Besar Di Malaysia

Dilansir dari Situs resmi penjualan Motor Honda, PT Astra Honda Motor (AHM) dikabarkan melakukan penyegaran untuk Moge Adventur lahirlah Honda X-ADV 2023.

Hal itu pula yang membuatnya mewah dan mahal dikelas Skutik Maxi dan bisa sejajar dikelas Moge Adventure tanah air di tahun 2023.

Mesin yang digendong Skutik Maxi Honda ini juga tidak main-main. Itu menyesuaikan dengan penggunaannya sebagai Motor adventure khusus rider petualang di tanah air.

Dayang X ADV 350 skutik adventure penantang Honda X ADV 350 Tangkap layar Dayang Motorcycle

Dari segi penampilan, Skutik Maxi Honda ini sekilas mirip dengan model terdahulunya. Honda X-AVD terbaru sepertinya masih memertahankan karakter dan desain khas dari skutik petualang ini.

Sentuhan baru pada desain bodi Honda X-ADV lebih agresif, berbeda dengan generasi sebelumnya. Itu terlihat pada tarikan garis yang lebih tajam, dibagian lampu depannya.

Hampir semua bodi Skutik Maxi Honda ini mendapatkan penyegaran. Perhatikan pada bagian lampu depan dan belakangnya, bentuk air scoop dan bodi tengah juga mendapat sentuhan segar.

Penyegaran juga dilakukan pada fitur kenyamanan guna memanjakan pengendaranya. Dimana bentuk jok Honda X-ADV 2023 terlihat mendapat sentuhan yang dibarukan,

Jika diperhatikan, Jok itu dibuat seperti bertingkat memisahkan pengendara dan penumpang, jelas memanjakan rider Moge Adventure untuk memberikan suasan baru petualangan.

Kenyamanan berkendara jelas dirasakan, sentuhan barunya karena ada bantalan untuk pinggul. Tanpa mengubah posisi berkendara, karena posisi setang dan pijakan kaki Skutik Maxi ini juga masih sama.

Baca Juga: Gendong Mesin Setara Honda Vario, Skutik Suzuki Ini Punya Bodi Tajam dan Lebih Murah

Beberapa bagian yang dipertahankan atau tidak mengalami ubahan dari model sebelumnya, seperti windscreen, sokbreker depan, swingarm, dan pelek jari-jari.

Untuk pasar Eropa, Honda menawarkan X-ADV 2021 dengan tiga pilihan warna, antara lain Graphite Black, Pearl Deep Mud Grey, dan Grand Prix Red-CRF Red.

Moge Adventure jenis Skutik Maxi ini masih menggunakan mesin yang sama. Bedanya, mesin yang sekarang mampu memproduksi tenaga dan torsi yang lebih besar.

Jelas berani adu sebagai Moge Adventure dengan harga Rp 450 Juta. Itu karena Skituk Maxi ini mengendong mesin berkapasitas 745 cc, 2-silinder, 8-katup, SOHC, berpendingin cairan.

Dengan Mesin Honda X-ADV itu, lebih menampilkan wajah Moge Adventure, karena menghasilakan tenaga maksimum hingga 43,1 kW pada 6.750 rpm dan torsi maksimum capai 69 Nm pada 4.750 rpm.

Sementara Honda X-ADV Versi sebelumnya yang meluncur tahun 2021, tenaga maksimumnya hanya 40,3 kW dan torsi maksimumnya di angka 68 Nm.

Baca Juga: Ini Alasan Kamu Wajib Beli Motor Listrik! Mode Berkendara Skutik Maxi Yamaha Kalahkan Honda PCX Elektric

Pengerak Skutik Maxi ini, dengan karakter mesin over stroke, ukuran pistonnya 77 mm dan langkah pistonnya 80 mm. Rasio kompresi yang dihasilkan masih sama, yakni 10,7:1.

Mesin Moge Adventure Honda X-ADV sudah memenuhi standar Euro Five. namun masih lebih ramah lingkungan. Itu karena Pabrik Honda merevisi bagian intake dan exhaust

Benar ada penambahan pada tenaga Skutik Maxi ini, itu agar mesin Moge Adventure Honda X-ADV ini bisa bekerja lebih efisien dan bisa lebih gesit tanpa pembuangan emisi lebih.

Selain itu, Honda juga memperbaiki rasio transmisi kopling ganda (DCT). Dengan membuat rasio gigi lebih rapat mulai dari gigi bawah sampai atas, Sehingga Akselerasi  Moge Adventure ini jadi focus.

Menariknya, dengan segala peningkatan dan ubahan tersebut, bobot Honda X-ADV lebih ringan 2 kilogram dibanding versi sebelumnya. Maka itu, Honda mengklaim X-ADV 2021 lebih efisien antara perbandingan bobot dan tenaganya.

Jaminan Pengendaraan dan Handling juga disajikan Moge Adventure jenis Skutik Maxi Honda X-ADV, itu tampak dibagian suspensi, sokbreker depannya tetap mengandalkan model Up Side Down (USD) yang dapat diatur preload dan rebound-nya.

Baca Juga: Moge Ganteng Guys! Gendong Mesin V Twin 250cc, Ini Kelebihan Cruiser Keeway SCR 250V Dibanding Pesaingnya

Sehingga, melalui kondisi jalan, seperti aspal, tanah, atau bebatuan, tetap nyaman. Swingarm dari bahan aluminium juga disematkan pada X-ADV 2021.

Sokbreker monoshock yang digunakan juga dapat diatur preload-nya untuk menjaga kemampuan bermanuver tetap optimal. Jadi mau senyaman apa perjalanan kamu? Simak terus ulasan kami ya. ***

Editor: Abdul Rahman Makalunsenge

Sumber: HONDA

Tags

Terkini

Terpopuler