Jadi Mirip Vespa Nih! Inikah Honda Scoopy Generasi Terbaru? Ditenagai Mesin 125 CC Hanya 20 Jutaan

14 Januari 2023, 17:00 WIB
Jadi Mirip Vespa Nih! Inikah Honda Scoopy Generasi Terbaru? Ditenagai Mesin 125 CC Hanya 20 Jutaan /Techz.vn/tangkapan layar/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Harga Vespa cukup mahal, menjadi peluang bagi perusahan Honda untuk menghadirkan skutik bergaya retro modern dengan harga 20 Jutaan.

Bahkan kerabat Honda Scoopy ini mengusung desain yang mirip Vespa pada umumnya.

Inilah Honda NS125LA yang dilahirkan dengan pabrik yang sama dengan Honda Scoopy.

Baca Juga: Pengen Cruiser Modal Rp 30 Juta? Mending Kawasaki W175, Tampilan Klasik ala Retro Dilengkapi Fitur Canggih Cuy

Tampilan secara umum, Honda NS125LA memang mirip Vespa namun dengan sentuhan profesional pabrik berlogo kepalan sayap ini.

Walaupun tidak pakai sasis atau rangka seperti Vespa, tapi tampilan skutik retro ini sangat keren untuk dimiliki.

Sebab, Honda bekali skutik ini dengan lampu bulat yang disatukan dengan stang kemudi serta lingkaran ban dan velg yang lebih kecil dari Scoopy.

Honda NS125 LA mengusung konsep desain yang mirip skutik retro Italia, yaitu Vespa dengan ciri khas lampu utama berbentuk membulat.

Jadi Mirip Vespa Nih! Inikah Honda Scoopy Generasi Terbaru? Ditenagai Mesin 125 CC Hanya 20 Jutaan

Bahkan hampir secara keseluruhan bodyword di desain serba membulat dengan tambahan beberapa sentuhan chrome agar lebih sporty.

Baca Juga: Akhirnya Yamaha XSR 155, Kawasaki W175 dan Motor Retro 28 Jutaan Bertemu di Indonesia

Untuk menegaskan ciri khas Honda NS125 LA, pada lampu depan yang bundar ditambahkan garis alis boxy di tengahnya.

Begitu juga pada body samping yang cetakan atau tulisan huruf LA besar, membuatnya berbeda dengan Vespa.

Kemudian pada pegangan atau behel belakang tidak hanya besi polos, namun di balut dengan karet hitam yang menambah kesan sporty.

Honda sangat hati hati dalam meluncurkan produk mereka, termasuk motor ini yang mengusung desain retro modern dengan berbagai fitur modern.

Hal ini terlihat dari tampilan depan terdapat lampu sein berupa garis vertikal di kanan dan di kiri seperti pada motor Vespa LX 125, namun pada bagian tengah tidak ada cela udara atau polos.

Honda NS125LA 2022

Sebagai skutik modern, soal penerangan Honda NS125LA secara keseluruhan sudah full LED.

Pada bagian belakang terlihat membulat yang saat menyala membentuk huruf U dan diapit oleh dua lampu sein vertikal.

Soal fitur saudara Honda Scoopy juga sidah pakai key smart system, panel speedometer full digital.

Bukan hanya itu, skutik retro ini sudah dibekali socket USB charger yang tersembunyi di dalam gloves box, namun rem masih CBS.

Baca Juga: Jadi Pesaing Porsche Carrera GT! Begini Spesifikasi Motor Listrik Wuling Mini EV Cabrio, Intip Yuk

Secara umum, fitur di atas memang sudah diterapkan di berbagai skutik retro klasik ala Eropa yang banyak beredar di pasaran saat ini.

Untuk urusan dapur pacu, skutik ini ditenagai mesin berkapasitas 124,9 cc, silinder tunggal, berpendingin udara, dilengkapi teknologi injeksi.

Mesin Honda ini bisa menghasilkan tenaga 8,97 Nm pada 7.500 rpm dan torsi 9,87 Nm pada 6.000 rpm.

Honda NS125 LA ditawarkan dalam tiga pilihan warna, yaitu putih, biru cyan dan krem merah.

Soal harga, kerabat Honda Scoopy ini dibanderol dengan Rp26 jutaan saja di China. Sebagai perbandingan, skutik Vespa LX 125 masih dibanderol sekitar Rp40 Jutaan otr Jakarta.

Itulah pembahasan skutik retro Honda NS125LA bergaya retro yang dibanderol lebih murah dibandingkan skuter Vespa di Indonesia.***

Editor: Paisal Ibrahim Tuliabu

Sumber: honda.com

Tags

Terkini

Terpopuler