Setelah Sukses Menggelar MotoGP, Kini Kawasan Mandalika Diterjang Banjir

- 25 Maret 2022, 03:59 WIB
Nampak banjir disekitaran kawasan mandalika/screenshot
Nampak banjir disekitaran kawasan mandalika/screenshot /Youtube @ Naufal Abiyyu/


PIKIRAN RAKYAT - Setelah Indonesia sukses menggelar ajang balap MotoGP di sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), tanggal 20 Maret Tahun 2022 baru-baru ini.

Namun, pasca sukses digelar balapan motoGP tersebut, kini banjir malah merendam kawasan di sekitar Mandalika.

Dilansir dari kanal youtube @ Naufal Abiyyu dengan artikel " Setelah Indonesia sukses menggelar MotoGP di Mandalika, NTB, Kini, Banjir Terjang Mandalika".

Baca Juga: Harga Tiket Konser Justin Bieber Bisa Dipakai Beli Motor Second Beb!

Ridwan Ma'ruf Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kabupaten Lombok Tengah, mengatakan banjir merendam Dusun Menggalung dan Mong 1, Desa Kuta, Kecamatan Pujut.

Kawasan yang tidak jauh dari sirkuit Mandalika tersebut, diterjang banjir sejak Selasa siang hingga sore Tanggal 22 Maret Tahun 2022.

Menurut Ridwan, pihaknya masih berada di lapangan dan belum mendapatkan data mengenai jumlah rumah yang terdampak banjir.

Baca Juga: 4 Zodiak Ini Bernasib Mujur di Akhir Maret Tahun 2022

"Ini akibat intensitas hujan yang cukup tinggi dan memang sering terjadi, setiap hujan lebat," kata Ridwan

Ia juga menyebutkan, jika banjir juga disebabkan oleh pendakalan sungai yang ada di Dusun setempat.

Halaman:

Editor: Widodo Mahaputra

Sumber: youtube @ Naufal Abiyyu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x