Ditengarai Terjadi Penimbunan BBM Bersubsidi Jenis Solar, Polsek Mapanget Polresta Manado Lakukan Penggrebekan

- 25 Juli 2023, 23:19 WIB
Polisi saat melakukan penggeledahan yang disinyalir jadi tempat penimbunan BBM
Polisi saat melakukan penggeledahan yang disinyalir jadi tempat penimbunan BBM /Tribratanews Polda Sulut /

Portalkotamobagu.com- Personel Polsek Mapanget yang berada di bawah naungan Polresta Manado, diduga berhasil menggrebek lokasi tempat penimbunan BBM bersubsidi jenis solar di wilayah hukumnya.

Informasi mengenai penggrebekan ini dikonfirmasi oleh Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait, melalui Kapolsek Mapanget Iptu I Gusti Ayu Utami, Selasa 25 Juli 2023.

Menurut Kapolsek Mapanget, penggrebekan berlangsung di Kairgai Dua sebuah lokasi yang terjauh dari pusat kota.

Baca Juga: Peringati Harlah Ke 3 Tahun, Peredam Bolsel Gelar Sunatan Massal

"Personel Polsek Mapanget mendapat petunjuk yang akurat tentang keberadaan BBM jenis solar, yang diduga ditimbun secara ilegal di area tersebut," ujarnya.

Dalam operasi tersebut, polisi menemukan sekitar 800 liter BBM jenis solar yang telah ditampung dalam wadah berbentuk kotak dan drum.

"Tak hanya itu, pihaknya juga mendapatkan alat penghisap sejenis alkon dan 1 unit truk," jelas Kapolsek.

Baca Juga: 20 Fakta Menarik dari Kota Solo, Nomor 10 Sangat Ikonik

Iptu I Gusti Ayu Utami mengatakan, Keberhasilan penggrebekan ini berkat ketangkasan petugas piket Polsek Mapanget yang tengah melaksanakan patroli rutin.

Halaman:

Editor: Nanda Surya Saputra

Sumber: Tribratanews Polda Sulawesi Utara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x