Yamaha Fazzio Connected Hybrid Edisi Sakura: Kabel Harmoni Indonesia-Jepang

- 6 Agustus 2023, 13:30 WIB
Ilustrasi Yamaha Fazzio Connected Hybrid dalam Edisi Sakura.
Ilustrasi Yamaha Fazzio Connected Hybrid dalam Edisi Sakura. /Tangkap Layar/

Portal Kotamobagu - Kali ini ada informasi menarik dari Yamaha Fazzio Connected Hybrid dalam Edisi Sakura.

Pada 29-30 Juli 2023 lalu, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mempersembahkan Fazzio Connected Hybrid dengan konsep 'Special Painting Indonesia x Japan' dalam acara yang bernuansa Jepang.

Motor ini menampilkan desain unik yang memadukan unsur budaya Indonesia dan Jepang dengan tampilan yang cerah dan menarik.

Baca Juga: Keajaiban Kota Bogor: Menelusuri 10 Fakta Menarik dan Unik

Bodi utama Fazzio Connected Hybrid didekorasi dengan warna biru muda yang dipadukan dengan sentuhan merah muda (pink) dan sedikit warna putih.

Warna merah muda (pink) dipilih untuk menghiasi komponen list headlamp, kedua pelek, stripping bunga sakura pada bodi samping kiri-kanan, dan list bodi depan. Sedangkan warna putih digunakan pada komponen behel, dek bodi bawah, dan list vertikal pada bodi depan.

Salah satu sentuhan kultural yang khas dari Indonesia adalah motif Batik Megamendung. Motif batik ini menjadi dominan sebagai stripping pada Fazzio Hybrid Edisi Sakura, mengalir dari bagian fascia hingga ke buritan belakang.

Baca Juga: 5 Tumbuhan Ini Diyakini Bawa Keberuntungan, Berikut Daftarnya!

Perpaduan warna biru muda, merah muda, dan putih pada Fazzio Hybrid menciptakan kesan harmonis yang memikat perhatian.

Halaman:

Editor: Diki Cahya Mulya Gobel

Sumber: Oto.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x