New Yamaha Aerox 155 2023! Kini Dapatkan Update Terbaru, Tampilannya Semakin Keren

- 25 Maret 2023, 20:27 WIB
Yamaha Aerox 155 2023
Yamaha Aerox 155 2023 /Youtube @Ryan Jipi/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Seakan tak mau kalah dengan pabrikan lainnya, Yamaha kembali melakukan pembaruan atau update terbaru pada jagoannya yakni, Aerox 155 2023.

Pasalnya, Yamaha Aerox 155 2023 ini, kini tampilannya semakin keren dengan kolaborasi warna baru.

Yamaha pun menghadirkan empat pilihan waran keren, dan terlihat lebih mewah dari warna sebelumnya.

Baca Juga: Semakin Imut Guys! New Honda Scoopy Edisi Terbatas 2023, Hadir dengan Grafis yang Baru

Namun, yang paling menarik dari update terbaru ini adalah dihadirkannya dua model keren yaitu, standar dan ABS.

Untuk tipe standar, memiliki warna Neon Grey dan Sporty White, serta ABS yakni Purple dan Darkgru.

Dilansir dari kanal youtube @Ryan Jipi, sedangkan untuk spesifikasi yang dihadirkan masih yang paling bertenaga di kelas motor 155cc.

Baca Juga: Kaka dari Yamah X-Ride Akhirnya Diluncurkan! Miliki Tubuh Berotot dan Kekar

Tapi, sayangnya model Yamaha aerox 155 2023 ini masih tetap seperti model yang sebelumnya.

Selain itu, generasi kedua Yamaha Aerox 155 ini memang masih tergolong cukup sporty dan juga berkelas, meskipun terdapat beberapa kekurangan.

Seperti, penggunaan rem belakang yang masih tetap memakai rem tromol, dan soal desain memang masih terlihat segar.

Baca Juga: Keren Nih Bos! Mobil Sedan Hyundai Generasi Terbaru Segera Dirilis, Yuk Cek Detailnya

Kehadiran varian warna baru pun, membuatnya tampil semakin keren dan dari segi desain Yamaha Aerox 155 2023, masih tetap menggunakan model yang lama.

Motor matic ini sudah dilengkapi dengan headlamp alias lampu utama LED, dan tidak ketinggalan juga terdapat LED DRL yang membuat penampilannya semakin sporty.

Sementara, untuk stop lamp belakang dibuat sangat minimalis, dimana mengikuti desain body bagian belakang.

Baca Juga: Penatang Baru Resmi Dirilis! Motor Super Keren dan Berdesain Agresif, Para Pesaingnya Patut Waspada

Untuk ke empat lampu seinnya, masih menggunakan bola lampu biasa atau belum LED.

Bukan hanya itu saja, Yamaha Aerox 155 2023 juga masih menggunakan dek tengah dengan tonjolan yang berfungsi, sebagai tangki bahan bakar.

Hal ini, membuat tangki bahan bakar dibagian depan ini membuat kapasitas bagasi bawah joknya menjadi sangat besar.

Baca Juga: Mitsubishi Kembali Hadirkan Mobil Terbarunya! Tampilannya Beda dari yang Lain

Joknya pun terbilang lebar untuk pengendara, dan untuk pembonceng nampak tipis serta juga sempit.

Pada panel instrumennya, sudah LCD digital dengan dimensi yang cukup besar dan terdapat beragam informasi di dalamnya, termasuk takometer, dan juga indikator baterai.

Terdapat pula, aplikasi connect dari Yamaha yang dapat menghubungkan motor, dengan smartphone pengendara.

Baca Juga: Makin Menggila! Adik dari Honda Sonic Resmi Dirilis dengan Desain yang Legendaris

Bicara soal dapur pacu, Yamaha Aerox 155 ini, dibekali mesin berkapasitas 155 cc, silinder tunggal, SOHC, 4 katup, 4 langkah dan juga berpendingin cairan.

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 11,3 KW pada 8000 RPM, dan torsi puncak 13,9 Nm pada 6500 RPM.

Terakhir untuk harga Yamaha Aerox 155 2023 Thailand ini, dijual mulai dari sekitar Rp32 jutaan. ***

Editor: Widodo Mahaputra

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x