Siap Hajar Honda HR-V! Chery Omoda 5 mulai Produksi Lokal Maret Ini

- 20 Maret 2023, 18:43 WIB
Tampilan luar Chery Omoda 5
Tampilan luar Chery Omoda 5 /Chandra Mokoagow/Tangkapan Layar Youtube

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Sebagai mobil masa kini dengan dekorasi yang bernuansa futuristik dan premium, Chery Omoda 5 resmi dirilis di Pasar Indonesia.

Bahkan, Chery dengan percaya diri mengklaim, bahwa Honda HR-V jauh kualitasnya dengan mobil Chery Omoda 5 .

Semua yang disampaikan Chery pun terbukti dalam sepekan, saat dipamerkan pada Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023, di Hall D8 JiExpo Kemayoran, Jakarta, baru-baru ini.

Pemesanan mobil Chery Omoda 5 di pameran otomotif bergengsi itu, Chery bahkan telah melebihi targetnya, yakni sebanyak 300 unit mobil.

Capaian ini tentu cukup luar biasa, pasalnya sejak dibukanya pameran IIMS 2023, tepatnya 22 Februari tahun ini, pemesanan telah melampaui target.

Baca Juga: Sajikan Fitur Kekinian, Chery Omoda 5 Layak Disebut mobil Mewah Kelas Eropa di Tahun 2023

Bahkan, untuk jumlah surat pemesanan kendaraan (SPK) disebut diluar ekspektasi. Chery pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada para konsumen Indonesia di IIMS 2023.

Menyikapi tingginya animo kepada Omoda 5, sehingga Chery akan melakukan penyesuaian untuk konsumen selanjutnya, terkait dengan pengiriman unit mobil.

Chery memastikan, untuk konsumen pertama yang telah melakukan Pre-Booking, akan tetap menerima Omoda 5 pada April 2023. Dan untuk konsumen selanjutnya di bulan berikutnya.

Tentu dengan kehadiran Chery Omoda 5, melengkapi jajaran produk Chery di Indonesia.

Bahkan sebelumnya, Chery telah menurunkan generasi sebelum Omoda 5 di pasar otomotif Indonesia.

Baca Juga: Generasi Masa Depan, Toyota Kijang Innova Hybrid 2023 segera Diproduksi di Indonesia

Sehingga itu, dengan segmen SUV premium maka merupakan kekuatan utama Chery sejak kembali meramaikan pasar otomotif tanah air.

Dengan mobil yang bergenre SUV, tentunya akan menjadi rival kuat Honda HR-V.

Chery berharap, dengan kehadiran Omoda 5, bisa menjawab konsumen muda di Indindosia yang membutuhkan mobil dengan tampilan futuristik teknologi terkini dan berbagai fitur cerdas.

Apa lagi Indonesia diklaim sebagai pasar yang cukup besar di asia, dibandingkan dengan negara lain.

Jadi bagaimana sahabat pecinta otomotif porkot, berminat dengan Chery Omoda 5? Buruan sediakan uangmu.

Baca Juga: Mobil Murah Bisa Perintah Suara, Resmi Masuk Indonesia! Honda Brio RS CVT Kemahalan Cuyy

Soal dapur pacu, Chery Omoda 5 menggunakan mesin 4 Silinder 1.500 Cc Turbo, 9 Speed CVT dan menggunakan Torsi Transmisi dengan tenaga 145 HP dan Torsi maksimal 230 nm.

Sejak awal perkenalan, Chery Omoda 5 pada ajang IIMS tahun lalu, konsumen otomotif Indonesia memang sudah menunjukkan ketertarikannya pada Chery.

Bahkan unit Omoda 5 yang dipamerkan sebelumnya, memang sudah bikin penasaran konsumen pasar otomotif Indonesia.

Show, tak perlu berlama-lama lagi sobat pecinta otomotif. PT Chery Sales Indonesia Indonesia (CSI) sendiri, telah memulai persiapan produksi perakitan SUV Crossover Premium terbarunya yakni Chery Omoda 5.

Seperti dilansir Portal Kotamobagu dari laman resmi Chery, pada Senin 20 Maret 2023, Presiden PT Chery Sales Indonesia atau CSI Shawn Xu, saat ini tengah persiapan Trial Line Production.

Baca Juga: Daihatsu Ayla Gen 2 2023 Resmi Hadir di Indonesia, Masih Jadi LCGC Murah

Trial Line Production dilakukan adalah dengan unit Omoda 5 berwarna Two-tone White Howlite Black.

Setelah dilakukan persiapan ini, maka Chery Omoda 5 siap untuk diproduksi massal.

Selain itu, konsumen bisa berkesempatan mendapat unit awal Chery Omoda 5 yang akan dikirimkan pada bulan April 2023 mendatang.

"Kami kini sudah mulai mempersiapkan hal yang perlu dilakukan untuk produksi. Salah satunya suku cadang kita percepat juga dan ini sudah berkomunikasi dengan kantor pusat Chery. Artinya, dengan penambahan target, kami sudah siap," kata Shawn.

"Dan, bagi konsumen yang melakukan pemesanan selama IIMS 2023, tetap melakukan pengiriman pada April 2023 mendatang," jelas Shawn lagi.

Baca Juga: Penutupan Pameran Otomotif GJAW 2023, MG Indonesia Raih Favorit Booth

Maka dengan memulai produksi pada Maret ini, Chery berkomitmen untuk melakukan pengiriman unit mobil sesuai waktu yang dijanjikan kepada para konsumen.

Bahkan bocorannya, Chery akan menerima mobil pada bulan April untuk 300 unit yang dipesan pada masa Pre-Booking.

Produksi dan pengiriman selanjutnya akan disesuaikan dengan antrian sesuai tanggal pemesanan.

Untuk soal harga, mobil Chery Omoda 5 tersedia dalam dua tipe, yakni RZ harga Rp399.800.000 dan tipe Z dengan harga Rp329.800.000.***  

Editor: Abdul Rahman Makalunsenge

Sumber: Chery.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x