Harga 30 Jutaan, Aprilia RS150 Meluncur, Siap Hadang Yamaha R15 dan Honda CBR150R, ini Sosok dan Speknya

- 1 Desember 2022, 08:24 WIB
Harga 30 Jutaan, Aprilia RS150 Meluncur, Siap Hadang Yamaha R15 dan Honda CBR150R, ini Sosok dan Speknya
Harga 30 Jutaan, Aprilia RS150 Meluncur, Siap Hadang Yamaha R15 dan Honda CBR150R, ini Sosok dan Speknya /Tangkap Layar / dok autocarindia

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Jika selama ini pabrikan Aprilia identik dengan produk motor gede (moge) bermesin gede dan harga fantastis maka kali ini pabrikan asal Eropa ini ikit terjun ke segmen pasar motor sport bermesin kecil 150 cc.

Motor sport full fairing yang belum lama ini diluncurkan Aprilia digadang-gadang bakal menghadang dominasi Yamaha R15 dan Honda CBR150R di pasaran.

Lantas seperti apa sosok dan spesifikasi dari Aprilia RS150 ini? yuk simak ulasannya berikut ini.

Baca Juga: Harga 30 Jutaan, Motor Cruiser Tampang Retro ini Gendong Mesin 200 cc, Wah Boleh Jadi Alternatif Pilihan Nih

Aprilia RS150 telah resmi diluncurkan di pasar India yang harganya dibandrol kompetitif dengan para rival motor sejenis seperti Yamaha R15 dan Honda CBR150R, yakni dikisaran Rp30 jitaan saja.

Pun demikian soal desain, fitur dan teknologi yang disematkan pada motor sport full fairing Aprilia RS150 ini terbilang enggak kalah saing dengan para kompetitornya.

Aprilia RS150 siap lawan Yamaha R15 dan Honda CBR150R
Aprilia RS150 siap lawan Yamaha R15 dan Honda CBR150R Tangkap layar / YouTube

Motor sport pesaing Yamaha R15 dan Honda CBR150R ini tersedia juga dengan stang bergaya clip-on dan speedometer yang menggabungkan antara panel instrument digital dan analog.

Aprilia RS150 mengusung mesin 4 tak, silinder tunggal berkapasitas 150 cc, 4 katup dengan sistem bahan bakar injeksi dan berpendingin cairan.

Baca Juga: Mobil SUV dari Honda ini Punya Aura Offroad serta Fitur dan Teknologi Canggih, Berikut Sosoknya

Mesin tersebut mampu memuntahkan tenaga sebesar 17.83 BHP pada 10.000 rpm dengan torsi mencapai 14 Nm pada 7.500 rpm.

Tenaga dan torsi tersebut dikawinkan dengan trasmisi manual 6 percepatan dan diklaim mampu melesat hingga kecepatan 135 km/jam.

Untuk dimensi Aprilia memiliki panjang 1.968 mm, lebar 760 mm dan tinggi 1.135 mm dengan jarak sumbu rodanya diangka 1.353 mm.

Untuk rangkanya, motor sport full fairing Aprilia RS150 ini menggunakan rangka deltabox dan pada desain bodinya terdapat buritan meruncing khas motor Aprilia yang sporty.

Tapi sayang untuk bagian pencahayaan atau lampu utama belum menggunakan sistem LED, melainkan bohlam biasa berwarna kuning.

Baca Juga: Baterai Yamaha NMAX Mudah Drop! Ini Masalah Serta Tips Mengatasinya, Yuk Disimak

Tapi Aprilia RS150 punya kelebihan yang membuatnya unggul dari para kompetitor, yakni telah disematkan sistem pengereman ABS Dual Channel dari Bosch yang dipadukan dengan rem depan cakram berdiameter 300 mm dan ram cakram belakang berdiameter 218 mm.

Sementara untuk suspensinya, Aprilia RS150 dipasangkan tipe Upside Down pada bagian depan dan monoshock di bagian belakang.

Dan untuk kaki-kakinya motor sport full fairing ini menggunakan profil ban berukuran 100/80 dengan velg 17 inci dan ban belakang 130/70 ring 17.

Ukuran ban belakangnya sedikit lebih kecil dibandingkan Yamaha R15 yang mengusung ban belakang 140/70-R17, namun masih terlihat oke.

Aprilia RS150 motor sport full fairing
Aprilia RS150 motor sport full fairing Tangkap layar / YouTube

Kemudian untuk tangki bahan bakar motor ini dibekali dengan kapasitas 14.5 liter serta memiliki bobot keseluruhan mencapai 140 kg.

Baca Juga: Sporty dan Sangar, Suzuki Luncurkan Motor Sport Naked Bike Bermesin 800 cc, ini Dia Sosoknya

Telah resmi dipasarkan di India lantas apakah Aprila bakal memboyong motor sport full fairing RS150 ini ke Indonesia?

Sayangnya belum ada pernyataan reamj dari pihak Piaggio selaku pemengang merek Aprilia terkait peluncurkan motor keren ini di Tanah Air.

Di India Aprilia RS150 dijual dengan harga INR 155.000 atau setara Rp31,7 jutaan jika dirupiahkan.

Nah jadi gimana menurut sobat, apakah layak motor sport dari Aprilia ini dipasarkan di Indonesia juga? Kita tunggu saja nanti. ***

Editor: Moh Irfany Alhabsyi

Sumber: YouTube @DH99 Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x