SUZUKI SWIFT Makin Semok dan Menggoda, Tampilan Barunya Sangat Menggairahkan Cuy!!!

- 24 Oktober 2022, 20:16 WIB
Suzuki Swift 2022
Suzuki Swift 2022 /Felix Tendeken/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat-Suzuki Swift telah menghilang dari pasar otomotif di Indonesia sejak tahun 2017 dan belum ada generasi terbaru yang muncul.

Saat sang jawara hatchback ini menghilang, permintaan pasar akan kehadiran generasi terbaru Suzuki Swift justru meningkat.

Yang jadi pertanyaan, apakah Suzuki tidak akan mendengarkan permintaan pecintanya di tanah air?

Perusahaan mesin berteknologi asal Jepang ini baru saja mengeluarkan desain terbarunya yang Semok (Seksi montok) dan menggairahkan.

Seperti yang diketahui Suzuki Swift adalah mobil yang memiliki keunikan tersendiri khususnya bagi para fanboy.

Memang kalau dilihat sepintas mobil ini "serupa" dengan Mini Cooper (Mincop) tapi tidak sama.

Desain terbarunya benar-benar menggoda hati karena memiliki tampilan yang stylish dan sporty.

Sayangnya mobil satu ini baru dipasarkan di Filipina, Thailand dan India.

Tentu kita berharap Suzuki Swift 2022 segera masuk pasar Indonesia.

Bicara tentang exterior, mobil ini benar-benar berbeda dari mobil lain karena Suzuki Swift punya pasar tersendiri.

Apalagi mobil ini memiliki dimensi klasik dengan lekukan-lekukan yang begitu modern dan berteknologi.

Suzuki Swift menggunakan grille hexagonal, lampu depan dibalut dengan kaca kristal bening dan lampu proyektor.

Di bagian bawa lampu terdapat kisi-kisi tambahan yang menjadi rumah voglamp.

Desain terbaru Suzuki Swift sangat sporty dan funky sangat cocok dengan karakter berjiwa muda.

Sementara bagian samping bodi minum lekukan, bahkan terlihat polos dan hanya terdapat sedikit guratan yang mengalir di bagian lampu utama.

Namun yang menarik dari Suzuki Swift adalah pada bagian handle pintu belakang yang tersembunyi selayaknya Honda HR-V.

Bagian roda tampak menggunakan velg berukuran 15 inci yang tentunya sangat elegan dan sporty.

Mobil retro ini juga memiliki lampu belakang berbentuk minimalis aerodinamis dan terdapat bagian bawah bodi.

Sisi interior memang tak banyak ubahan, sebab Suzuki Swift selalu membawa ciri khasnya.

Untuk door twin tetang mengandalkan bentuk yang minimalis dan dasbornya membawa kesan modern.

Panel instrumennya terdapat sebuah speedometer analog dan MID untuk menampilkan informasi tambahan.

Stering whilenya berbentuk rata si bawah, sementara sisi tengahnya masih mengandalkan kenop untuk mengoperasikan AC dan terdapat sebuah layar infotainment sebesar 12 inci.

Untuk joknya sendiri menggunakan warna beats dan hitam sporty.

Sementara untuk versi teratas sudah menggunakan keyles entery dan start stop buttom.

Mobil ini juga sudah menggunakan kamera parkir mundur.

Kemudian menggunakan mesin 4 silinder, 1.400cc CVT, 95 horse power dan torsi 130 Nm dengan transmisi manual 5 percepatan dan automatik conventional dan juga CVT.

Seperti yang diketahui, mobil ini dibanderol dengan harga Rp 214 jutaan sampai dengan Rp 222,5 jutaan itupun jika masuk ke pasar Indonesia. (***)

 

Editor: Felix Tendeken

Sumber: Berbagai Sumber www.suzuki.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x