Yamaha X-Force 2022 si Master Of Street Scooter Penantang Honda PCX, Desain Sangar Mirip Moge Bro

- 7 Agustus 2022, 19:08 WIB
Yamaha X-Force 2022 si Master Of Street Scoter Penantang Honda PCX, Desain Sangar Mirip Moge Bro
Yamaha X-Force 2022 si Master Of Street Scoter Penantang Honda PCX, Desain Sangar Mirip Moge Bro /Tangkap layar / Yamaha

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Yamaha meluncurkan generasi terbaru dari skuter matic Yamaha X Force 155 2022 dengan desain elegan ala skutik Maxi mirip motor gede (Moge).

Kehadiran Yamaha X Force 155 bakal menjadi line up skuter premium dikelasnya berdampingan dengan Yamaha NMax 155 dan Aerox 155 untuk menganjal para kompetitor, seperti Honda PCX dan Vario 160.

Menariknya lagi, Yamaha X Force 155 ini mengusung konsep "Master Of Street Acooter" dengan desain lebih agresif, kekar dan sangar sehinga memberi kesan seperti Moge.

Mengusung lampu ganda di area depan, membuat Yamaha X Force 155 ini terlihat gahar, model ini pun sepitas terlihat mirip dengan saudaranya Yamaha XMax.

Baca Juga: Yamaha Jupiter MX 135 Is Back! Tampilan Lebih Agresif dan Sporty Guys, Cek Spesifikasinya

Sementara itu, pada area kemudi Yamaha X Force 155 mengunakan stang terbuka ala motor naked bike mirip Yamaha X-Ride 125.

Tak hanya pada tampangnya, Yamaha X Force 155 juga dilengkapi fitur-fitur terbaru andalan dari perusahaan dengan lambang garputala itu, seperti panel instrumen digital.

Punya tampilan yang bongsor, namun tidak menghilangkan sisi sporty. Yamaha X Force 155 pun sudah ada fitur Y-Connect, untuk menghubungkan ke smartphone dan motor.

Fitur yang dipakai Yamaha NMAX dan Fazzio ini, menampilan fitur pesan dan telepon masuk, sampai lokasi parkir terakhir, serta sebagai keamanan motor.

Halaman:

Editor: Moh Irfany Alhabsyi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x