Suspensi Lebih Enak TVS Ronin 225 Jadi Pesaing Berat Kawasaki W175, Begini Spesifikasinya

11 Agustus 2023, 12:42 WIB
Motor klasik TVS Ronin 225 /Tangkapan layar YouTube /

Portalkotamobagu.com - Sudah hadir di Indonesia TVS Ronin 225 motor klasik yang berasal dari India, siap menggentarkan pasar otomotif tanah air.

Mengusung segmen klasik modern, Ronin 225 sudah dibekali dengan beberapa fitur modern yang mengikuti jaman saat ini.

Seperti diketahui TVS Ronin 225 cukup terkenal di negara asalnya India, selain memiliki fitur modern motor ini di India di jual cukup murah.

Baca Juga: Kawasaki Motor Indonesia (KMI) Resmi Perkenalkan Ninja ZX-6R 2024 dengan Tagline Supersport Obsession

Memang belakangan ini, pasar otomotif global sedang mengacu pada segmen klasik maka banyak pabrikan hadirkan motor retro modern.

Kehadiran TVS Ronin 225, motor bergaya klasik Scrambler yang dibuat dengan harga yang terjangkau.

Ini bisa menjadi ancaman bagi para produsen motor klasik seperti Yamaha Kawasaki W175, yang sudah terlebih dahulu hadir di Indonesia.

Baca Juga: GIIAS 2023: Akhirnya Resmi Meluncur di Indonesia Mobil SUV Terbaru Mitsubishi Xforce

TVS, produsen motor asal India, sudah mulai memasarkan beberapa produknya di beberapa negara.

Ronin 225 adalah salah satu produk terbarunya yang berhasil mencuri perhatian, motor ini memiliki desain yang kental dengan gaya motor klasik Scrambler.

Dengan menggunakan mesin bertenaga 225 CC, dengan penggunaan mesin V Twin yang bisa menghasilkan Power 20 Hp.

Baca Juga: Paling Keren! Mobil Listrik Terbaru Volvo C40 Pure Electric Resmi Meluncur di GIIAS 2023

Seperti yang dikutip Portalkotamobagu.com dari website TVS, berikut spesifikasi lengkap dari Ronin 225.

Pada bagian depan motor ini dilengkapi dengan headlamp berbentuk bulat, yang sudah menggunakan lampu LED.

Untuk lampu DRL berada dalam headlamp yang berbentuk huruf T, membuat motor ini semakin terlihat keren.

Baca Juga: Lebih Besar dari Hyundai Palisade! KIA EV9 Dibanderol Hampir 2 Miliar di Indonesia

Sementara untuk Seinnya berbentuk pipih tajam, dengan bintik-bintik lampu LED yang menambah kesan modern.

Bagian dashboard, TVS Ronin 225 menggunakan panel instrumen spidometer berbentuk bulat yang menambah kesan klasik.

Panel spidometer ini sudah full digital, dan motor Scrambler dari India ini juga telah diberikan port USB charger.

Baca Juga: Polytron Fox-R: Skuter Listrik Terbaru dengan Performa Unggul

TVS Ronin 225 juga sudah dilengkapi sistem konektivitas Bluetooth, Smart Xonnect TVS yang menawarkan peringatan panggilan dan pesan kurang lebih hampir mirip dengan Yamaha connecting.

Tangki TVS Ronin 225 menggunakan model klasik modern, dengan tambahan lekukan sehingga terlihat aerodinamis.

Joknya memiliki model yang kecil, sedangkan pada boncenger sedikit lebih tinggi dengan pemberian warna coklat yang menambah kesan klasik.

Baca Juga: Mobil Listrik Termewah! Kia EV9 Mendarat Mulus di Indonesia, Bikin Ngilerr Gayss

Masuk ke bagian kaki-kakinya menggunakan suspensi depan Upside-down yang berwarna emas, serta belakang menggunakan suspensi monoshock.

Pada bagian roda, TVS Ronin 225 menggunakan velg alloy yang dibalut ban dwiguna dengan depan 110/70 - 17 dan belakang 130/70 - 17.

Sementara itu, sistem pengereman dilakukan dengan cakram di kedua ujungnya dengan fitur ABS dual-channel pada varian teratas.

Baca Juga: DFSK Glory 560: SUV Entry Level dengan Fitur Lengkap dan Harga Menarik

Bicara dapur pacunya, TVS Ronin 225 dibekali mesin 225cc, 4-katup, dengan silinder tunggal dan berpendingin cairan.

Mesin tersebut bisa menghasilkan tenaga 20,4hp pada 7750rpm, serta torsi 19,93Nm pada 3750rpm.

Mesin baru ini dilengkapi dengan pendingin oli dan generator starter terintegrasi, Sementara itu, gearbox menggunakan 5-percepatan.

Baca Juga: Hanya 7 Juta! Subsidi Motor Listrik Berlaku untuk Masyarakat Umum, Ini Syaratnya

TVS Ronin 225 di Indonesia dijual dengan 2 varian yakni type SS dibandrol Rp 34,9 juta, sementara type TD dihargai Rp 38,9 juta untuk OTR Jakarta. ***

Editor: Nanda Surya Saputra

Sumber: TVS Motor Company Indonesia

Tags

Terkini

Terpopuler