Hanya Rp 40 Jutaan Sudah Dapat Cruiser Berkualitas Tinggi, Mesinnya 300 CC, Ini Detailnya

8 April 2023, 11:49 WIB
Ilustrasi motor cruiser dengan kualitas tinggi dan punya harga murah, Jawa Perak. /Tangkap Layar/

portalkotamobagu.com — Inilah informasi mengenai sepeda motor jenis cruiser yang dibuat dengan kualitas tinggi dan punya harga murah, Jawa Perak.

Pabrikan otomotif asal Ceko tersebut mampu menciptakan sebuah mahakarya yang klasik di kelas cruiser.

Dengan menonjolkan sisi kenyamanan dan gaya yang ikonik, Jawa Perak menjadi salah satu cruiser terkenal di Indonesia.

Baca Juga: Bakar Musuhmu dengan 4 HP 1 Jutaan ini! Baterai Gede Performa Lancar Main Mobile Legends

Jawa Perak merupakan sepeda motor yang punya desain yang unik dan elegan. Terlihat pada desain yang minimalis dan klasik dengan body yang besar dan bulat serta stang yang lebar.

Desain Jawa Perak sangat khas dengan rangka yang terbuat dari bahan baja serta body dengan finishing matte black yang memberikan kesan mewah dan eksklusif.

Pada bagian kaki Jawa Perak juga sudah menggunakan bahan yang berkualitas tinggi.

Baca Juga: Siap Temani Berpetualang, Fitur Motorolla Defy 2 Keren! Ponsel Wajib Bagi Traveler

Penasaran spesifikasi lengkap dari cruiser yang satu ini? Berikut informasinya jawamotorcycle.com pada Sabtu 8 April 2023.

Jawa Perak dilengkapi dengan mesin berkapasitas 334 CC dengan sistem pendingin udara yang mampu hasilkan tenaga sebesar 30,64 PS pada putaran mesin 8500 rpm.

Alhasil, torsi dari cruiser satu ini mampu mencapai 31 Nm pada putaran mesin 5500 rpm.

Selain itu, Jawa Perak juga sudah dilengkapi dengan sistem transmisi manual 6 kecepatan yang memastikan performa pengendara akan lebih nyaman.

Berbicara mengenai fitur, Jawa Perak sudah punya berbagai macam fitur modern, seperti lampu LED, rem cakram, suspensi teleskopik pada bagian depan dan belakang.

Untuk harga dari Jawa Perak sendiri bisa dibilang cukup murah alias terjangkau. Adapun harga dari cruiser ini sekitar Rp 49 juta hingga Rp 55 jutaan.

Harga Jawa Perak dapat berbeda-beda di setiap daerah dan dealer, namun tentu hal ini masih tergolong murah dibandingkan cruiser lainnya.

Baca Juga: Mirip Suzuki Jimny, Wuling Resmi Hadirkan Mobil Listrik Model SUV, Cek Spesifikasinya

Meskipun harganya yang terjangkau, namun Jawa Perak tetap menawarkan kenyamanan dan kualitas performa yang baik dengan desain yang elegan dan klasik.

Itulah informasi mengenai cruiser berkualitas tinggi dengan harga murah, Jawa Perak.***

Editor: Paisal Ibrahim Tuliabu

Sumber: jawamotorcycles.com

Tags

Terkini

Terpopuler