Resmi Dirilis Maxi Terbaru 2023 Desain Keren Dari Yamaha Aerox,  Berikut Sosok dan Harganya

16 Desember 2022, 13:00 WIB
Zontes 125 M 2023 /Rudini Radiman /Tangkap layar Youtube/YRP OFFICIAL

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat -  Wow skutik Maxi bernama Zontes 125 M 2023 terbaru dengan desain bodi gambot resmi meluncur di pasaran guys.

Desainnya yang keren buat motor Maxi ini  digadang-gadang sebagai pengganti Yamaha Lexi dan Aerox.

Skutik Zontes ini berkapasitas 125 cc Silinder tunggal, DOHC, 4 katup, berpendingin cairan.

Layaknya pada Yamaha Lexi namun skutik ini memiliki tenaga puncak sebesar 14,75 DK dan torsi 11.

Baca Juga: Lebih Berani Dari Honda PCX Desain Yamaha Force 155 Tampil Kekar dan Sporty, Ini Wujud Aslinya

Berada di kelas yang sama dengan skutik Yamaha Lexie bergaya maxi, namun dengan desain yang lebih liar.

Desain dual headlamp yang tajam dan tampak gahar  membuat Anda mengenalinya.

Area lampu depan divisualisasikan dengan sistem lampu proyektor dan list LED modern.

Menariknya, skutik Zontes M 125 2023 bagian bawah tampak memiliki winglet yang menambah daya tarik sporty.

Baca Juga: Honda Hadirkan Motor Naked Modern Murah Rp 25 Jutaan! Cek Detailnya

Instrumen skutik sudah menggunakan panel TFT yang cukup lebar yang bisa disambungkan ke smartphone pengemudi.

Dasbor depan juga memiliki dua kompartemen penyimpanan dan slot pengisian daya USB.

Jok motor Maxi cukup lebar untuk membuat Anda merasa nyaman saat berkendara.

Selain lampu depan , area lampu rem maxi scooter juga memiliki desain yang agresif dan sporty.

Baca Juga: PCX dan NMAX Hati-hati! Kawasaki dan Kymco Berkolaborasi Hadirkan Motor Matic Gambot, Cek

Motor ini memiliki siluet desain yang tajam dan tentunya modern full LED lighting.

Sedangkan di bagian suspensi masih menggunakan sistem teleskopik di bagian depan dengan velg 14 inci dan ban 120/70 .

Pengereman skutik ini memakai cakram ABS dan pada bagian belakang menggunakan suspensi ganda dengan velg 14 inci serta bahan 140/70 dan pengereman cakram ABS.

Skutik Zontes 125 M 2023 di pasar Spanyol dibanderol dengan harga 3.789 Euro atau sekitar Rp56,3jutaan.***

Editor: Rudini Radiman

Sumber: YRP Official

Tags

Terkini

Terpopuler