Super Sangar, Motor Skutik Maxi Siap Meluncur! Dibandrol Hanya Dengan Harga 30 Jutaan

11 Desember 2022, 18:53 WIB
Motor skutik Maxi /

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Wow super sangar nih guys, motor skutik Maxi atau sang penghancur Honda PCX di pasaran resmi meluncur! 

Bukan tanpa alasan jika kendaraan berdesain agresif ini, disebut-sebut sebagai sang penghancur Honda PCX di pasaran.

Dikarenakan pada motor skutik ini selain memiliki desain yang agresif juga Maxi dibekali spesifikasi yang cukup mumpuni loh, tapi sebelum itu kita bahas mulai dari desain headlampnya dulu ya. 

Baca Juga: Diam-diam New Hilux GR Sport Sudah Dijual, The Real GAZOO Racing

Terlihat pada bagian headlamp motor skutik ini Maxi menggunakan desain dual headlamp yang agresif begitu sangar, dengan garis yang tajam dan pastinya sudah menggunakan pencahayaan full LED. 

Terlebih lagi nggak cuma itu aja, desain pada fairingnya juga sangat agresif dan super sporty dengan desain aerodinamis yang gahar.

Beralih pada panel instrumennya, sudah menggunakan panel LCD Dynamic motion yang colorfull dan terlihat futuristik. 

Baca Juga: Primbon Jawa Kelahiran 6 Maret 2009 Menurut Hitungan Wuku dan Weton

Enggak cuma itu aja, motor skutik ini juga dibekali dengan slot USB charging pada bagian dasbor depan dan compartment glove box. 

Juga, motor kutik ini juga sudah dibekali fitur smart key atau keyless juga lho guys. Sedangkan untuk urusan suspensi menggunakan suspensi telescopic dan velg 14 inci dengan bahan 110/80 serta pengereman cakram pada bagian depan. 

Tampak samping motor skutik Maxi

Lalu di bagian belakang menggunakan suspensi ganda dengan velg 14 inci dan ban 120/70 serta pengereman cakram belakang.

Baca Juga: Ini 3 Skutik Yamaha yang Bakal Diluncurkan Pada Tahun 2023, Berikut Bocorannya!

Untuk dapur pacu motor skutik bergaya Maxi, cukup agresif begitu sangar ini dibekali mesin 150 cc 4 katup.

Sayangnya untuk tenaga maksimal dan torsi yang dihasilkan belum diketahui. Di kutip dari akun YouTube @MOTOSPEEDID.

Tapi untuk kapasitas tangki memiliki kapasitas 10 liter selain pada bagian depan di bagian belakangnya juga terlihat agresif dengan desain gel yang runcing serta stop lamp strip LED yang terlihat mirip ala moto Ducati.

Baca Juga: Lyric Cycles Luncurkan Graffiti, Sepeda Listrik Ramah Lingkungan Ramah di Kantong

Meski memiliki fitur yang canggih, agresif begitu sangar, dan desain yang super keren, motor skutik ini, Maxi berlabel Madison 150 dari pabrikan Malaguti Italia ini hanya dibanderol 30 jutaan aja loh. ***

Editor: Maqil Watshon

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler