Peringati 40 Hari Gugurnya Para Kru KRI Nanggala-402, Noah dan TNI AL Nyanyikan Hymne 'Wiratama Hiu Kencana'

- 6 Juni 2021, 18:47 WIB
Kolase tangkap layar personel Noah Band dan Anggota TNI AL untuk menyanyikan Hymne Wiratama Hiu Kencana untuk kenang kru KRI Nanggala-402.
Kolase tangkap layar personel Noah Band dan Anggota TNI AL untuk menyanyikan Hymne Wiratama Hiu Kencana untuk kenang kru KRI Nanggala-402. /Instagram/@tni_angkatan_laut

PORTAL KOTAMOBAGU - Grup musik ternama Noah Band bersama TNI Angkatan Laut (AL) bekerja sama dengan Musica Studio menggemakan sebuah lagu hymne bertajuk Wiratama Hiu Kencana.

Noah Band dan TNI AL menyanyikan lagu hymne ini demi mengenang dan memperingati 40 hari gugurnya para pahlawan negara ABK KRI Nanggala-402 dalam menjalankan tugas negara.

Tidak hanya itu, paduan suara dari Universitas Parahyangan Bandung juga turut serta mengenang dengan menyanyikan lagu hymne Wiratama Hiu Kencana itu.

Baca Juga: Nelayan di Kayong Utara Kalbar Dibuat Resah oleh Bajak Laut, Rampas Solar Hingga Beras Pakai Senjata Api

Hymne Wiratama Hiu Kencana tersebut sebagaimana diketahui, merupakan lagu kebanggaan para pengawak Korps Hiu Kencana yang dikarang oleh Kapten Pelaut Soesanto di kota Surabaya pada 1967.

Hal yang sama juga dikatakan oleh Noah Band melalui akun instagram miliknya @noah_site. Menurut Noah Band, hymne tersebut adalah karya besar yang pernah diciptakan.

"Kami dengan TNI Angkatan Laut @tni_angkatan_laut dan @musicastudios serta paduan suara Universitas Parahyangan @unparchoir , menyanyikan lagu hymne Wiratama Hiu Kencana, hymne ini menjadi kebanggan para pengawak Korps Hiu Kencana, dan merupakan maha karya Kapten Pelaut Soesanto di kota Surabaya pada Kamis, 11 Mei 1967," tulis Noah, yang seperti dikutip Portal Kotamobagu dari Kabar Besuki, berjudul “Noah Band dan TNI AL Nyanyikan Hymne 'Wiratama Hiu Kencana' Kenang 40 Hari Gugurnya Kru KRI Nanggala-402” pada Minggu, 6 Juni 2021.

Hymne Wiratama Hiu Kencana ini diarransemen ulang bekerjasama dengan Musica Studio.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok 7 Juni 2021: Taurus, Gemini dan Leo, Katatakanlah Sesuatu tapi Hati-hati

Sementara itu, dilansir dari TNI AL, mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut adalah murni dukungan kemanusian dari Noah, Musica Studio serta paduan suara Unpar tanpa ada unsur komersial sedikitpun.

"Saya mewakili Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas simpati yg luar biasa, baik dari Noah Band, Musica Studio dan Unpar serta dukungan dari seluruh lapisan masyarakat terhadap kejadian musibah KRI Nanggala-402," papar Kepala Dinas Penerangan Angkatan Laut (Kadispenal) Laksamana Pertama (Laksma) TNI Julius Widjojono.

Diketahui, pada video klip yang juga disiarkan di laman YouTube TNI Angkatan Laut (AL) tersebut tampak Ariel, Lukman dan David mengenakan pakaian serba hitam mendatangi studio rekaman bersama Laksma TNI Julius Widjojono dan jajarannya.

Baca Juga: Aldi Taher Terjun ke Politik, Ini Partai yang Merekrutnya

Bahkan, metiga personil Noah tersebut diberi baret dan seragam awak kapal selam.

Suara khas Ariel Noah melatarbelakangi potongan-potongan klip memori KRI Nanggala-402 menciptakan suasana terenyuh mendalam.

TNI AL sendiri telah memutuskan untuk mengakhiri operasi evakuasi kapal selam KRI Nanggala-402 yang tenggelam di perairan Bali.

Baca Juga: Wanita Butuh Waktu Lebih Lama untuk Berdandan? Ini Penjelasannya

KRI Nanggala-402 mengalami hilang kontak di Perairan Bali pada 21 April 2021 dan dinyatakan tenggelam beberapa hari kemudian.

Saat itu, KRI Nanggala-402 dijadwalkan melaksanakan latihan penembakan torpedo.

Latihan tersebut merupakan bagian dari pembinaan kesiapan operasional prajurit dan satuan. Atas kejadian tersebut, sebanyak 53 kru kapal gugur.

Baca Juga: Daftar Pemain Prancis di EURO 2020, Setengahnya adalah Skuad Piala Dunia 2018

Sementara itu, hasil penelusuran Kabar Besuki, unggahan video musik hymne yang dinyanyikan oleh Noah band tersebut, ternyata banyak ditanggapi oleh warganet yang salut dengan karya kolaborasi dari TNI AL dan Noah tersebut.

"Widih Noah. Pertama, nyanyiin lagu militer. Ga nyangka bisa kolaborasi dgn TNI dan pas banget mars ini dibawakan Noah, jadi tambah syahdu liriknya dipadu vokalnya Ariel. Semoga lagu ini slalu mengingatkan kita bahwa selalu ada pahlawan-pahlawan Hiu Kencana di hati kita rakyat Indonesia, semoga mereka semua bahagia di alam sana dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan n keikhlasan.. Aamiin Ya Allah," ungkap @psetiawan17.

"Awal dengerin, langsung merinding, beberapa kali merinding sampai lagu selesai di dengarkan. Sukses, terus buat semua pihak yg terlibat, buat korban semoga amal kebaikan dan amal ibadah selama di dunia di terima Allah SWT, dan bagi keluarga korban yg ditinggalkan semoga tabah, sabar dan ikhlas," tulis @trio_raokin.

Baca Juga: Antonio Conte Tak Jadi Merapat ke Tottenham

"Masa allah...alfatihah untuk para pejuang yg gugur semoga ditempatkan disisi sang maha pencipta...Aamiiin," tutur @rakka_satriazi.

"Terima kasih kepada semua pihak yang berpartisipasi, sungguh ini membuat saya terharu atas penghargaan kepada patriot bangsa yang telah berjasa kepada negara," ujar @pancongbetawi.***(Lailatul Nur Aini/Kabar Besuki)

Editor: Suhendra Manggopa

Sumber: Kabar Besuki


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah