Film Klasik 'Titanic' Akan Tayang Lagi di Bioskop, Kualitasnya Lebih Baik Lagi

- 11 Januari 2023, 09:28 WIB
Film Titanic akan dirilis ulang di bioskop dengan versi yang lebih baik
Film Titanic akan dirilis ulang di bioskop dengan versi yang lebih baik /Facebook.com/@Titanic

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Film legendaris 'Titanic' akan dirilis ulang di bioskop pada 10 Februari 2023 nanti.

Kali ini, film klasik yang menceritakan tragedi kapal RMS Titanic akan hadir dengan versi remastered dalam format 3D 4K HDR, berkecepatan per frame baru yang lebih tinggi.

Hal itu diketahui setelah Paramount merilis trailer berjudul: "Titanic 25th Anniversary", pada Selasa 10 Januari 2023 kemarin.

Dilansir DailyMail, film klasik yang pernah menjadi film terlaris sepanjang masa itu dirilis ulang untuk memperingati dan merayakan ulang tahun peraknya.

Baca Juga: Annabelle Kalah Horor, Ini Sinopsis Film M3GAN yang Tayang di Bioskop Mulai Hari Ini

Dengan demikian, 'Titanic' hadir kembali dengan tayangan yang lebih besar dari sebelumnya, setelah 25 tahun lalu diperkenalkan kepada para penonton.

Film klasik 'Titanic' pertama kali diputar di bioskop pada tahun 1997 dan menjadi salah satu film yang meraih kesuksesan, dengan pujian dari para kritikus dan penonton.

Dibintangi Leonardo DiCaprio dan Kate Winslet, film tersebut bercerita tentang tenggelamnya kapal RMS Titanic yang terkenal pada masanya, dan berpusat pada kisah cinta Rose Dewitt Bukater dan Jack Dawson yang berbeda status sosialnya.

Film ini juga dibintangi Billy Zane, Kathy Bates, Frances Fisher, Gloria Stuart, Bernard Hill, Jonathan Hyde, Victor Garber, dan Bill Paxton.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x