Bantai Frankfurt 2 Gol Tanpa Balas di Final, Madrid Samai Rekor Piala Super Eropa Barca dan Milan

- 11 Agustus 2022, 10:51 WIB
Bantai Frankfurt 2 Gol Tanpa Balas di Final, Madrid Samai Rekor Piala Super Eropa Barca dan Milan
Bantai Frankfurt 2 Gol Tanpa Balas di Final, Madrid Samai Rekor Piala Super Eropa Barca dan Milan /Tangkap Layar instagram @realmadrid


PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat -
Real Madrid berhasil menundukan juara kasta kedua Eropa Eintracht Frankfurt dengan skor telak 2-0, Kamis 11 Agustus dini hari tadi, di stadion Olimpiade Helsinki Finlandia.

Kemenangan Real Madrid ini pun menyamakan gelar klub asal Spanyol tersebut bersama Barcelona dan AC Milan sebagai perai trofi Piala Super Eropa terbanyak sebangak 5 kali.

Sang Raja Eropa berhasil membobol jala lawan pada babak pertama, dimenit ke-37 lewat sontekan kaki dari center back mereka David Alaba setelah menerima umpan dari Casemiro.

Serengan agresif dimainkan Real Madrid sejak peluit babak pertama dimulai, kondisi itu membuat Frankfurt agak kesulitan menahan laju gempuran dari Los Blancos, meski tidak ada lagi gol yang tercipta hingga turun minum.

Baca Juga: Laga Kontra Persik Kediri Vs Bhayangkara FC Berakhir Imbang 1-1

Memasuki 45 menit kedua, Real
Madrid tidak mengendorkan serangan, alhasil gol kedua mereka pun tercipta dimenit ke-65, melalui striker Karim Benzema.

Gol tersebut tercipta lewat umpan terobosan dari Vinicius Junior, yang langsung disambar dengan cepat oleh striker asal Prancis tersebut.

Skor 2-0 pun bertahan hingga peluit panjang babak kedua dibunyikan, Madrid pun berhasil merebut trofi Piala Super Eropa yang ke-5.

Raksasa asal Spanyal tersebut berhasil menjejerkan namanya bersama Barcelona dan AC Milan sebagai perai trofi Piala Super Eropa dengan jumlah yang sama yaitu 5 kali.

Baca Juga: Cek Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-16 Piala AFF 2022

Real Madrid tercatat telah meraih trofi mereka sebelumnya pada tahun 2002 mengalahkan(Feyenord 3-1), 2014(Sevilla 2-0), 2016(Sevilla 3-2) dan 2017 (Mancester United 2-1).

Total keseluruhan trofi yang diraih Real Madrid Sepanjang Musim 2021-2022 ini yaitu 4 buah trofi, dimana pasukan Carlo Ancelloti telah menjuarai Laliga, Piala Super Spanyol, Liga Champions dan Piala Super Eropa yang berhasil diraihnya dini hari tadi.

Pasukan Carlo Ancelloti tersebut masih bisah berpeluang menambah koleksi trofi mereka pada tahun ini, yaitu di ajang Piala Dunia antar klub atau (CWC) yang masi menunggu jadwal resmi dari FIFA. ***

Editor: Moh Irfany Alhabsyi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x