dr. Lois Minta Maaf terkait Pernyataannya soal Covid-19, Ini Tanggapan dr. Tirta

- 13 Juli 2021, 15:10 WIB
dr. Lois Minta Maaf terkait Pernyataannya soal Covid-19, Ini Tanggapan dr. Tirta
dr. Lois Minta Maaf terkait Pernyataannya soal Covid-19, Ini Tanggapan dr. Tirta /PRMN

PORTAL KOTAMOBAGU - Dokter Tirta Mandira Hudhi atau biasa disapa Dokter Tirta menanggapi permintaan maaf yang disampaikan Dokter Lois Owien yang baru-baru ini viral karena pernyataannya.

Seperti diketahui, Dokter Lois Owien ditangkap oleh pihak kepolisian setelah mengunggah pernyataan kontroversial terkait Covid-19 di tengah gejolak pandemi.

Sebelum dilakukan penangkapan, sejumlah pihak menentang dengan keras ucapan dr. Lois lantaran dianggap tidak pantas dan provokatif pada saat Indonesia sedang mengalami peningkatan kasus Covid-19.

Usai 2x24 jam penangkapan, pihak Bareskrim Polri membebaskan dr. Lois atas kasus penyebaran hoaks di media sosial perihal Covid-19.

Setelah penangkapan tersebut, dr. Lois kemudian minta maaf atas pernyataan yang ia sampaikan karena menyebabkan kegaduhan di masyarakat.

Dilansir Portal Kotamobagu dari Pikiran-Rakyat.com berjudul "dr. Lois Owien Minta Maaf, dr. Tirta: Akhirnya Setelah 7 Bulan…" dari akun Instagram milik dr. Tirta, ia menanggapi permintaan maaf yang diberikan oleh dr. Lois.

"Akhirnya, setelah 7 bulan, Lois meminta maaf kepada publik, berjanji tidak mengulangi, dan meluruskan semua informasi beredar mengenai “hoax covid” pr dia itu," tulis Tirta.

Baca Juga: Angel Lelga Bicara 3 Ciri-ciri Cowok yang Hanya Numpang Hidup: Satu Suka Bohong

Ditambahkan lagi oleh Tirta, ia dan pihak IDI telah menunggu selama tujuh bulan permintaan maaf Lois kepada publik terkait berita hoaks soal Covid-19 yang disebarkan oleh perempuan tersebut.

Halaman:

Editor: Suhendra Manggopa

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah