Ganteng Maximal Bro! Motor Sport Terbaru BMW Siap Kalahkan Para Pesaingnya, Ini Detailnya

- 6 Juni 2023, 07:00 WIB
Motor sport BMW S1000
Motor sport BMW S1000 /Car.Kapook/

Hal ini sudah termasuk mengubah riding mode yang tersedia dalam empat mode, yakni Rain, Road, Dynamic dan Race.

Semenatar itu, jok dari BMW S1000 RR ini dibuat terpisah antara pengendara dan penumpang.

Sedangkan dibagian kaki-kakinya, motor sport ini dibekali velg aluminium 17 inci, ban depan-belakang berukuran 120/70 dan 190/55 .

Baca Juga: Yamaha Kembali Merilis Produk Terbarunya! Tampilannya Keren Mirip Seperti Vixion

Untuk sistem pengereman roda depannya, menggunakan kaliper 4 pot, cakram ganda, roda belakang, cakram tunggal, kaliper 1 piston dengan sistem ABS yang dapat dapat diputar, dan dapat ditutup.

BMW S1000 RR 2023, juga dilengkapi suspensi depan dengan peredam kejut teleskopik terbalik, dan peredam kejut tunggal belakang dengan lengan ayun aluminium ganda.

Menariknya, pada suspensi ini peregangannya yang dapat disesuaikan baik depan, maupun belakang.

Baca Juga: Motor Sport Full Fairing Suzuki Kembali Hadir, dengan Desain Sporty dan Fitur Lengkap

Bicara soal mesin, BMW S1000 RR 2023 dibekali mesin 4 tak, 4 silinder segaris, 999 cc, DOHC, 4 katup, injeksi bahan bakar, dan berpendingin cairan.

Tenaga dari mesin ini, disalurkan melalui transmisi 6 percepatan dengan teknologi BMW ShiftCam, yang mengontrol buka tutup katup.

Halaman:

Editor: Widodo Mahaputra

Sumber: Car.Kapook


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x