Saudara Dari Honda BeAt Mengaspal Cuyy! Miliki Keunggulan yang Sangat Unik, Ini Penjelasannya

- 30 Januari 2023, 19:00 WIB
Honda Lead 125
Honda Lead 125 /Instagram @motor_world_thailand/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Kali ini pabrikan asal Jepang yakni Honda, telah resmi meluncurkan motor skuti saudara dari BeAt.

Pasalnya, motor matic ini memiliki kapasitas bagasi yang terbilang cukup besar dari Yamaha NMAX dan Honda PCX.

Motor ini bernama Honda New Lead 125, yang memiliki kapasitas bagasi yang super besar.

Baca Juga: Nah Ini Baru Cakep! Motor Skutik Honda, Fitur dan Spesifikasnya Oke Banget

Saudara Honda BeAt ini, mempunyai kapasitas bagasi 37 liter dan ukuran bagasi tersebut bisa dibilang lebih unggul dibandingkan motor matic gambon di kelas 155 dan 160 cc.

Dilansir dari kanal youtube @YRP Official, contohnya pada bagasi Yamaha All New NMAX yang memiliki kapasitas 24 liter.

Sedangkan untuk bagasi Honda PCX 160 berkapasitas 30 liter, makanya bagasi pada Honda New Lead 125 ini benar benar super besar.

Baca Juga: Akhirnya Bakal Diboyong Ke Indonesia! Motor Sport Aprilia RS150, Cek Detailnya

Bahkan dapat menampung 2 helm sekaligus, dan istimewanya lagi pada bagasi motor matic ini juga terdapat port USB charger.

Bicara soal desain motor matic baru ini, memiliki bahasa gaya mirip Honda SH series, yang mana desain ini hasil dari pengembangan konsep Mens motorcycle.

Alhasil motor Honda baru ini, terlihat elegan dan gagah dari segala sudut, apalagi bagian lampu sein dan DRL yang membentuk huruf V.

Baca Juga: Lebih Keren dari CB 150! Benelli Leoncino 150 Resmi Mengaspal dengan Mengusung Gaya Klasik

Sedangkan, dibagian tameng depan headlamp utamanya sudah mengadopsi lampu LED, begitu juga bagian stop lamp.

Untuk soal dapur pacunya, motor ini berkapasitas 124 cc, ESP, SOHC, dengan pendingin cairan.

Tenaga maksimal yang dapat dimuntahkan mesin ini, sebesar 10,8 HP pada 8500 RPM dan torsi maksimal 10,7 Nm pada 5000 RPM.

Baca Juga: Wah Honda Scoopy Kini Dapat Update Baru Di Tahun 2023 Ini, Cek Apa Saja yang Berubah

Selain itu, bobot dari motor ini pun seberay 114 kg dengan kapasitas tangki bahan bakar 6 liter.

Dibagian kaki kakinya, terdapat ban berukuran 90/90 di depan dan belakang 90/90 serta 100/90, dengan tinggi jok 790 mm.

Menariknya lagi, pada tutup tangki bahan bakarnya ada di bagian dek depan, tepatnya dikompartemen bagasi depan.

Baca Juga: Miliki Tampilan Paling Garang! Motor Listrik ini Bikin Minder NMAX dan PCX, Kilk Disini Spesifikasinya

Terdapat pula port USB charging, untuk mengisi daya smartphone.

Untuk soal harga dari motor matic Honda Lead 125 ini, dipasarkan di Thailand dengan banderol harga sekitar Rp25 jutaan. ***

Editor: Widodo Mahaputra

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x