Meski Berdesain Retro, Yamaha E-Vino 2023 Hadir Dengan Dukungan Fitur Modern. Penasaran?

- 25 November 2022, 21:14 WIB
Yamaha E-Vino 2023
Yamaha E-Vino 2023 /

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Pabrikan sepeda motor Jepang Yamaha ikut bagian dalam pangsa pasar skuter matik. Mereka merilis model baru mereka, E Vino 2023.

Motor listrik yang mengusung desain retro serta imut ini tidak hanya menjagokan powertrain listrik semata, namun dari sisi penampilan juga dibuat begitu menarik untuk setiap konsumennya.

Meski berdesain retro namun Yamaha E-Vino 2023 hadir dengan dukungan fitur modern berupa penggunaan lampu LED di sekeliling motor serta tampilan layar full digital.

Pabrikan menawarkan dua pilihan berkendara, yakni Standard dan Run. Keduanya memiliki esensi berkendara yang berbeda sehingga tergantung kebutuhan pengendaranya.

Selain itu, untuk memberikan tampilan yang sesuai dengan selera konsumen, Yamaha E Vino 2023 ditawarkan dalam dua pilihan warka yakni putih dan hijau.

Menariknya juga, baterai motor yang ditawarkan kepada konsumen, dengan spesifikasi 50V 12.2 Ah yang dapat meningkatkan daya jelajah bertambah 32 kilometer.

Tenaga yang dihasilkan dari baterai tersebut, kabarnya mampu mencetak 1,2 tk dengan torsi puncak 7,8 Nm pada 3.300 rpm.

Sebagai salah satu keunggulan yang ditawarkan ke konsumen, untuk pengisian ulang baterai dari 10 persen hingga terisi penuh, waktunya hanya sekitar 3 jam dari colokan listrik rumah melalui konverter.

Artinya, model anyar ini telah mendapatkan banyak pembaruan dari pabrikan untuk memberikan kenyamanan kepada setiap konsumennya nanti.

Halaman:

Editor: Jhonly Ade Sweetno Kaletuang

Sumber: Dari Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x