Dibanderol 1,668 Miliar, Seperti Apa Performa BMW Seri 6 Gran Turismo 2022, Cek Yuk

- 21 Oktober 2022, 19:45 WIB
BMW Seri 6 Gran Turismo 2022
BMW Seri 6 Gran Turismo 2022 /

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - BMW baru saja meluncurkan produk terbarunya yakni Seri 6 Gran Turismo 2022 yang merupakan pembaruan dari generasi sebelumnya BMW Seri 5.

Pada Seri 6 Gran Turismo ini, BMW menawarkan utilitas serupa dengan BMW Seri 5 Touring, namun dengan kapasitas bagasi yang lebih besar.

Selain itu, Seri 6 Gran Turismo terbaru tampil lebih sporty dengan garis atap yang landai dan hanya tersedia dalam satu tipe yakni BMW 630i GT M Sport, namun dengan 3 pilihan warna baru yakni putih mineral, hitam karbon dan Abu-abu.

Baca Juga: WOW MEWAH! Mobil BMW X7 xDrive40i M Sport Resmi Meluncur, Berikut Spesifikasinya

Desain eksterior BMW Seri 6 Gran Turismo 2022

BMW Seri 6 Gran Turismo 2022 merupakan penerus BMW Seri 5 2022 dan sedikit lebih besar. Dengan dimensi body panjang 5.091 mm, lebar 1902 mm, tinggi 1.538 mm, jarak sumbu roda 3.070 mm membuat perjalanan jarak semakin nyaman. 

Bagian desain, meski mirip tapi detailnya beda Karena gaya bodinya yang menggunakan garis atap miring. Cover belakang hatchback, gril depan, lampu depan Adaptive LED, lampu belakang berbeda, termasuk penggunaan pintu kaca tanpa bingkai sehingga memberikan kesan minimalis dan modern.

Selain itu, BMW Seri 6 Gran Turismo 2022 dilengkapi dengan berbagai fitur canggih seperti panoramic glass roof, electric sliding opening and closing, soft-close function door, M Sport trim, gloss black trim. Velg alloy 20 inci, gaya palang ganda dengan dua warna.

Baca Juga: RESMI! BMW 330e M Sport Jadi Kendaraan Resmi Pengawalan Presidensi G20 Indonesia

Halaman:

Editor: Sulistio Mokodongan

Sumber: Car Kapook


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x