PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Lebih murah dari Harley Davidson, Honda Rebel CMX500 Hadir dengan desain retro ala cruiser yang bakal buat pengemudinya terlihat macho.
Honda ternyata memiliki line up motor gede (Moge) mirip dengan motor buatan asal pabrikan Amerika, tapi untuk harga lebih murah dan terjangkau.
Kehadirannya di pasar global pun membawa angin segar bagi para pecinta Moge bergaya cruiser, karena untuk menunggangi motor mirip Harley kini sudah banyak pilihan dari beberapa pabrikan termasuk Honda, dan tentu dari segi harga lebih murah namun punya kualitas yang boleh di adu.
Sebagaimana dilansir dari laman resmi Honda, motor bergaya retro ala cruiser ini pun bernama Honda Rebel CMX500, intip spesifikasi dan fitur-fiturnya.
Baca Juga: GAWAT! Aprilia SR GT 200 Resmi Mengaspal, Siap Libas Honda ADV 160 di Segmen Skutik Adventure
Dimana moge tersebut tidak hanya punya tampang yang boleh diadu dengan motor besutan dari Harley Davidson.
Secara tampilan desain retro pada Honda Rebel CMX500 terlihat dari pengunan lampu depan model bulat dengan dudukan aluminium die-cast, jadi terkesan klasik.
Kesan klasik juga terlihat dari desain speedometernya yang berbentuk bulat, tapi panel ini sudah menggunakan layar LCD negatif dan lampu latar biru, sangat mencolok, modern dan efektif saat berkendara di segala kondisi.
Selain itu, kesan sebagai motor retro pun terdapat pada bagian tangki yang punya desain iconik dengan bentuk yang membulat, mengekspresikan individualitas dari setiap sudut.
Honda Robel CMX500 mengendong mesin twin silinder berkapasitas 471 cc, 8 katup perpendingan cairan serta sudah berteknologi PGM-Fi, sehingga dari segi konsumsi bahan bakar lebih irit.