CUMA 24 JUTA! Kawasaki KLX 150 Bisa Gulung Tikar, Motor Trail Murah Sport GY150 Aries Resmi Masuk Indonesia

23 September 2022, 06:00 WIB
CUMA 24 JUTAAN! Kawasaki KLX 150 Bisa Gulung Tikar, Motor Trail Murah Sport GY150 Aries Resmi Masuk Indonesia /Oto.com/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Kali ini kita akan mengulas motor trail murah SM Sport GY150 Aries yang bisa bikin New Kawasaki KLX 150 gulung tikar dari Indonesia.

Karena motor trail SM Sport GY150 Aries dibanderol Rp24 jutaan di Indonesia, sementara Kawasaki KLX 150 BF SE masih di angka Rp38 jutaan otr Jakarta.

Meskipun SM Sport GY150 Aries tergolong motor trail murah, namun soal desain dan fitur yang disematkan layak untuk rebut pasar Kawasaki KLX 150 di Indonesia.

Baca Juga: MIRIP VESPA! Skutik Suzuki Ini Bukan Lawan Scoopy dan Fazzio, Intip Spesifikasi dan Harganya

Tak heran, jika motor trail murah SM Sport GY150 Aries sering disebut penghancur pasar Kawasaki KLX 150 di Indonesia.

Kabar peluncuran motor trail murah SM Sport GY150 Aries di Indonesia, kami kutip dari situs penjualan terpercaya, yaitu Oto.com.

Lawan serius Kawasaki KLX 150 ini, diproduksi oleh pabrikan motor SM Sport dari Malaysia.

SM Sport GY150 Aries dibekali desian yang keren untuk menarik minta konsumen tanah air.

Bermain di segmen motor trail bersama Kawasaki KLX 150, motor trail murah ini punya beberapa keunggulan.

CUMA 24 JUTAAN! Kawasaki KLX 150 Bisa Gulung Tikar, Motor Trail Murah Sport GY150 Aries Resmi Masuk Indonesia

Seperti memakai busa yang tebal dan lebar pada bagian jok agar membuat nyaman saat dikendarai.

SM Sport GY150 Aries juga dibekali behel seperti bentuk tanduk yang tujuannya untuk memudahkan motor trail ini saat dipindahkan.

Mirisnya, Kawasaki KLX 150 dengan harga hampir 40 juta, masih pakai busa jok yang lumayan keras dan tidak dibekali behel belakang bawaan pabrik bro.

Baca Juga: WADIDAW! Mitsubishi ASX 2023 Bisa Bikin Honda Brio Terpojok, Intip Spesifikasi Mobil Crossover Baru Ini Disini

Secara keseluruhan, body work dari motor trail murah ini punya desain yang keren dan cocok bagi anak muda.

Seperti Kawasaki KLX 150, motor trail murah ini telah dibekali komponen shroud, spakbor depan yang tinggi juga.

Ilustrasi Kawasaki KLX 150 yang siap di tantang motor trail murah Sport GY150 Aries, cuma 24 Jutaan di Indonesia

Soal suspensi, motor ini juga mengusung travel panjang, dan pemanis komponen karet sebagai pelindung shock depan.

Sebagai penghancur pasar Kawasaki KLX 150, motor ini dibekali velg ukuran 12 inci depan dan 18 inci untuk roda belakang.

Untuk kedua rodanya sudah dibekali pattern dual purpose, yang siap melewati medan normal maupun yang sulit di Indonesia.

Soal dimensi, motor trail murah ini memiliki panjang 2.350 mm, lebar 800 mm, dan tinggi mencapai 1.180 mm.

Kemudian jarak sumbu roda 1.360 mm dan tinggi jok 850 mm serta berat kering 125 kilogram.

Soal sumber tenaga, SM Sport GY150 Aries mengusung mesin karburator 149 cc, 4-tak, silinder tunggal, berpendingin udara.

Mesin motor trail murah ini mampu menghasilkan tenaga 11 daya kuda di 8.000 rpm dan torsi puncak 10 Nm pada putaran mesin 7.500 rpm.

Tenaga ini disalurkan pada roda belakang yang diatur oleh transmisi manual kopling 4 percepatan.

Sebagai perbandingan Kawasaki KLX 150 mengusung mesin 144 cc jenis Air-cooled, 4-stroke single silinder berpendingin udara.

Mesin motor trail murah andalan dikelas 150 cc dari Kawasaki ini, mampu menghasilkan tenaga maksimum 11,8 Hp pada 8.000 rpm dan torsi maksimal 11,3 Nm pada 6.500 rpm dengan manual kopling 5 percepatan.

Di atas kertas soal desain dan tenaga motor trail murah SM Sport GY150 Aries, bisa bersaing dengan Kawasaki KLX 150.

Apalagi motor trail dari Malaysia ini, dibanderol sangat murah di Indonesia dan bisa menjadi pilihan bijak.

Sebab varian terendah Kawasaki KLX 150 di Indonesia dibanderol Rp32,2 Juta dan KLX 150 BF SE dibanderol dengan harga Rp. 38,6 Juta.

Sementara SM Sport GY150 Aries dengan segala kelebihannya hanya cuma di jual Rp24,9 juta otr Jakarta, Indonesia.

Sesuai data di atas, kehadiran motor trail murah SM Sport GY150 Aries bisa bikin Kawasaki KLX 150 gulung tikar dari Indonesia. ***

Editor: Paisal Ibrahim Tuliabu

Sumber: Oto.com

Tags

Terkini

Terpopuler