Terungkap, Ini Biodata Pemilik dari Holywings

- 29 Juni 2022, 16:30 WIB
Pemilik Holywings  terungkap
Pemilik Holywings terungkap /Youtube @JURAGAN 77/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat -
Baru-baru ini, publik diramaikan dengan Holywings. Namun, banyak juga yang menanyakan siapa pemilik dari club tersebut.

Saat ini, biodata Ivan Tanjaya kini tengah jadi sorotan, sejak kasus Holywings mencuat, biodata Ivan Tanjaya menjadi perbincangan.

Tak hanaya itu, biodata dari Ivan Tanjaya juga membeberkan sejarah berdirinya Holywings Club.

Baca Juga: Rekrutmen CPNS 2022 dan PPPK akan Dibuka, Berapa Jumlah Formasi yang Diusulkan? Berikut Penjelasannya

Dilansir Portalkotamobagu.com dari kanal youtube @JURAGAN 77 dengan judul artikel "TERUNGKAP!! Ini Dia Biodata Ivan Tanjaya, Pemilik Dari Holywings yang Tajir Melintir".

Holywings kini telah menjadi perbincangan banyak orang, karena terseret kasus promosi miras, dengan nama-nama tertentu, yakni Muhammad dan Maria.

Hal ini, seakan melakukan pelecehan pada agama, nyatanya kasus itu bahkan juga turut menyeret nama Hotman Paris dan Nikita Mirzani, selaku pemegang saham.

Baca Juga: Ternyata Fenomena Ini yang Akan Terjadi Pada 29 Juni 2022

Namun, publik selalu bertanya-tanya siapa pemilik saham Holywings, sesungguhnya tajir.

Berikut profil singkat mengenai Ivan Tanjaya. Ivan Tanjaya lahir di Palu Sulawesi Tengah (Sulteng), usianya saat ini 33 tahun, namun belum diketahui pasti kapan tanggal lahirnya.

Selain itu, untuk pendidikan Ivan Tanjaya lulusan dari Akademi dalam bisnis administration and management general Beijing China yang merupakan Co-Founder dari Holywings.

Baca Juga: Ini 16 Ucapan di Hari Keluarga yang Bisa Anda Gunakan

Holywings didirikan oleh PT Aneka bintang Gading pada tahun 2014, hingga saat ini Holywings memiliki tiga jenis usaha, yakni Holywings bar, Holywinhs Club dan Holywings restoran.

Dan kini yang tengah tersangkut masalah hukum yakni Holywings bar, satu diantara usaha milik holywings yang memberikan promo minuman alkohol gratis, bagi pemilik nama Muhammad dan Maria.

Selain itu, Holywings juga akan melakukan ekspansi ekspansi bisnis dengan membuka outlet di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Ini Fenomena Alam yang Akan Terjadi Pada 29 Juni 2022

Di sisi lain, Hotman Paris dan Nikita Mirzani telah resmi membeli saham Holywings, dimana setelah keduanya masuk sebagai salah satu pemegang saham, Holywings pun berencana akan melakukan ekspansi bisnisnya.

Perusahaan yang bergerak di sektor tempat hiburan malam ini, rencananya akan membangun Beach Club terbesar di Asia.

"Yang jelas sekarang sudah ada 20 outlet dan proyek terbesar nanti di Bali, yang akan membangun beach Club terbesar di Asia". di situ Nikita dan Hotman Paris ikut ucap Hotman dalam video yang diunggah dalam akun Instagramnya.

Baca Juga: Ini Dampak Hibernasi Matahari Bagi Bumi, Menurut Prediksi Ilmuan NASA

Tak hanya itu, kata Hotman Holywings berencana membuka outlet baru di seluruh Indonesia.

Bahkan ia menargetkan, tempat hiburan malam itu bisa punya 50 cabang di Indonesia, pada 2021. "Dengan masuknya Hotman Paris dan Nikita Mirzani, sebagai pemegang saham, diyakini Holywings akan jadi tempat hiburan terbaik dan ternyaman," tulis Hotman dalam keterangan video yang diungahnya iti.

Terkait dengan jumlah nominal yang dikeluarkan untuk membeli saham Holywings, senada dengan Nikita Mirzani, Hotman Paris enggan membeberkan berapa nominalnya. "Rahasia dong jangan detil-detil, soal pembelian saham Holywings," kata Hotman. (***)

Editor: Widodo Mahaputra

Sumber: Youtube @JURAGAN 77


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah