Honda Forza 125 Siap Mengaspal di Indonesia? Skuter Maxi Irit dengan Desain Elegan

22 Maret 2023, 02:30 WIB
Honda Forza 125 /Youtube @BW Evans/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Belum lama ini, beredar kabar jika Honda memberikan tanda untuk skuter maxi andalannya, akan segera hadir di Indonesia.

Baru baru ini, Honda telah mendaftarkan desain motor ini di Kementerian, dan desain ini diduga sebagai Honda Forza terbaru dengan bentuk yang mirip dengan Honda Forza yang telah diluncurkan di Thailand.

Honda Forza 125, diklaim mampu menempuh jarak hingga 500 km hanya dengan satu kali pengisian bahan bakar penuh.

Baca Juga: Motor Sport 4 Silinder Resmi Mengaspal! Siap Melibas Para Penantangnya

Sehingga, menjadikannya sebagai skuter Maxi paling irit dikelasnya, selain hemat bahan bakar, Honda Forza J125 juga memiliki desain yang menarik dengan body yang besar dan elegan di bagian depan.

Dilansir dari kanal youtube @Bw Evans, Honda Forza 125 dilengkapi dengan lampu LED ganda, panel instrumen juga didesain ulang dengan tampilan yang menarik, menggabungkan tampilan digital dan analog.

Skuter Maxi ini juga dilengkapi dengan fitur menarik, seperti kaca wingshield di bagian depan yang dapat diatur secara elektrik.

Baca Juga: BARU GUYS! Motor Naked Bertenaga Tinggi Resmi Mengaspal, Para Pesaingnya Auto K.O

Terdapat pula, soket USB Type C untuk mengisi daya smartphone saat dalam perjalanan.

Honda Forza 125 hadir dalam 4 varian warna yaitu Candy Rose Redminton Black Metallic, Indigree Metallic, dan Tier Horizon White.

Bicara soal dapur pacu, Honda Forza ini dibekali mesin, SOHC, 4 katup dengan sistem pendinginan cairan.

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga hingga 14,3 DK dan torsi maksimal di angka 12,43 Nm.

Baca Juga: Cukup Hanya Dicars 1 Jam Baterai Langsung Full, Inilah Motor Listrik Bertampang Keren

Sehingga, Honda Dorza mampu berakselerasi dari 0 sampai 200 meter hanya dalam 13,3 detik.

Selain itu, skuter maxi ini memiliki tangki besar yaitu 11,7 liter dan hanya menghabiskan bahan bakar 41,7 km/liter.

Sehingga mampu menjangkau jarak hampir 500 km hanya dengan satu pengisian, full tanki.

Untuk harganya sendiri Honda Forza ini ditawarkan dengan harga yang terbilang cukup mahal, yakni sekitar Rp69 jutaan. ***

Editor: Widodo Mahaputra

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler