Garuda Asia Terbang Tinggi Kalahkan Uni Emirat Arab U17, Jangan Jumawa Dulu

- 6 Oktober 2022, 16:55 WIB
Selebrasi dua pemain Garuda Asia usai mencetak gol ke gawang Uni Emirat Arab
Selebrasi dua pemain Garuda Asia usai mencetak gol ke gawang Uni Emirat Arab /PSSI/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Timnas U17 Indonesia yang dijuluki Garuda Asia sukses mengalahkan Uni Emirat Arab, pada laga lanjutan Grup B Kualifikasi Piala AFC U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu 5 Oktober 2022 kemarin.

Pertandingan ini berlangsung ketat sejak menit awal pertandingan. Tapi Timnas U17 Indonesia mampu memanfaatkan maksimal peluang yang tercipta.

Bahkan pada 30 menit awal pertandingan, Garuda Asia sudah unggul lewat gol Muhammad Nabil Asyura di menit 18 dan Arkhan Kaka yang memanfaatkan ketidaksiapan pemain belakang UEA di menit 29.

Selanjutnya, UEA bangkit. Waleed Mallalla berhasil memanfaatkan kepiawaian dan kecepatannya dengan baik sebelum akhirnya menembak bola yang tak mampu diblok kiper Indonesia. Skor 2-1 di menit 31.

Baca Juga: Kemenangan Besar atas Guam Jadi Modal Berharga Garuda Asia Hadapi Uni Emirat Arab 5 Oktober 2022 Besok

Waleed Mallalla menjadi momok menakutkan bagi Arkhan Kaka dkk. Upayanya di menit 39 berbuah gol sehingga mengubah skor menjadi 2-2.

Indonesia beruntung memiliki Arkhan Kaka. Striker andalan ini berhasil mencetak gol kemenangan di menit 55, sekaligus mencatatkan brace pada pertandingan ini. Skor 3-2 untuk Garuda Asia bertahan hingga laga usai.

Sementara itu pelatih Bima Sakti berharap para pemain tidak jumawa dengan capaian saat ini. Sebab dia menilai masih ada kelemahan yang dimiliki para pemainnya, seperti tingkat konsentrasi, khususnya saat posisi unggul.

"Kami melakukan kesalahan terutama saat unggul 2-0. Para pemain kehilangan konsentrasi sehingga kita kecolongan," kata Bima Sakti.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x