Inter Milan Awali Musim dengan 4 Gol ke Gawang Genoa

22 Agustus 2021, 03:26 WIB
Inter Milan Awali Musim dengan 4 Gol ke Gawang Genoa /Tangkap Layar Instagram @inter

PORTAL KOTAMOBAGU – Inter Milan memulai Serie A musim 2021-2022 dengan langkah yang mengesankan.

Inter Milan menjamu Genoa di Giuseppe Meazza pada Sabtu, 21 Agustus 2021 malam.

Laga Inter Milan vs Genoa itu merupakan laga pada pekan pertama Serie A musim 2021-2022.

Pertandingan baru berjalan 6 menit, Inter Milan telah menjebloskan bola ke gawang Genoa lewat aksi Milan Skriniar yang menanduk bola sepak pojok yang dilepaskan Hakan Calhanoglu.

Baca Juga: Manchester City Pesta Gol ke Gawang Norwich City

Delapan menit berselang giliran Hakan Calhanoglu yang menggetarkan jala Genoa.

Setelahnya, Inter Milan terus mengurung dan menyerang pertahanan Genoa.

Namun, skor 2-0 bertahan hingga turun minum.

Unggul dua gol di babak pertama, skuad asuhan Simone Inzaghi sama sekali tak mengendurkan serangan.

Alhasil, dua gol kembali tercipta di babak kedua yang dilesakkan oleh Arturo Vidal di menit ke-74 dan Edin Dzeko pada menit ke-87.

Dua rekrutan anyar Inter Milan musim ini, yakni Calhanoglu dan Dzeko menampilkan performa impresif pada laga tersebut.

Baca Juga: Liverpool Sukses Tekuk Burnley 2-0 di Anfield

Dengan hasil tersebut, Inter Milan sukses bertengger di puncak klasemen sementara Serie A. Sementara, Genoa terbenam di dasar klasemen.

Line up kedua tim:

INTER MILAN (3-5-1-1): 1 Handanovic; Skriniar, De Vrij, Bastoni (Dumfries); Darmian, Barella (Vecino 77'), Brozovic, Calhanoglu (Satriano 77'), Perisic (Dimarco 69'); Sensi (Vidal 69'); Dzeko.

Pelatih: Simone Inzaghi.

GENOA (3-5-2): Sirigu; Vanheusden, Biraschi (Serpe 46'), Criscito; Sturaro (Melegoni 71'), Badelj, Rovella, Hernani (Bianchi 46'), Cambiaso (Sabelli 46'); Pandev, Kallon (Favilli 54').

Pelatih: Davide Ballardini.***

 

Editor: Indra Umbola

Tags

Terkini

Terpopuler