Pemkab Bolmong Salurkan Bantuan kepada Warga Terdampak Banjir

- 28 Juni 2024, 11:26 WIB
/

Portal Kota - Kamis, 27 Juni 2024, Masyarakat yang terdampak banjir di beberapa kecamatan Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) menerima bantuan langsung dari Pemerintah Kabupaten setempat.

Bantuan tersebut diserahkan secara langsung oleh Penjabat Bupati Bolmong, dr. Jusnan Mokoginta, yang didampingi oleh para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Bolmong.

"Dengan penuh harapan, kami berikan bantuan ini kepada warga yang terdampak banjir. Semoga dapat meringankan beban mereka dan membantu dalam memulihkan kondisi," ujar Jusnan Mokoginta saat melakukan pemantauan di beberapa lokasi terdampak banjir di wilayah Dumoga Bersatu, Kamis (27/06).

Baca Juga: BSSN Meluncurkan CSIRT untuk Penguatan Keamanan Siber di Instansi Pemerintah, Kominfo Bolmong Terlibat

Bantuan yang disalurkan mencakup makanan siap saji serta peralatan tidur, sesuai dengan kebutuhan mendesak para korban banjir.

Curah hujan tinggi di wilayah Kecamatan Dumoga Bersatu telah menyebabkan ratusan rumah di beberapa kecamatan lainnya terendam banjir dengan ketinggian air yang bervariasi. Selain merendam pemukiman warga, fasilitas umum dan tempat ibadah juga ikut terdampak.

Menurut data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bolmong, hampir semua desa di wilayah Dumoga Bersatu merasakan dampak banjir ini. Kecamatan Dumoga Utara menjadi yang paling banyak desa terdampak, diikuti oleh Kecamatan Dumoga dan sejumlah kecamatan lainnya seperti Dumoga Timur, Lolayan, dan Dumoga Barat.

Baca Juga: Palworld Diperkirakan Akan Hadir di PlayStation 5: Bocoran dari Pengembang

Meskipun tidak ada laporan korban jiwa akibat banjir ini, beberapa kerusakan infrastruktur seperti jalan penghubung dan fasilitas umum seperti Musholah mengalami kerusakan.

Halaman:

Editor: Suprianto Suwardi


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah