Benarkah Honda Tiger Reborn Mesin 300 cc Dengan Harga Terjangkau?

- 13 Desember 2022, 22:21 WIB
Honda Tiger Reborn
Honda Tiger Reborn /

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat- Bagi yang rindu dengan motor Honda Tiger, kini asa tersebut bisa terjawab. Sebab muncul Honda Tiger Reborn dengan harga terjangkau serta gendong mesin 300cc.

Pada bagian mesin, motor Honda tersebut gendong mesin 293,52 cc silinder tunggal berpendingin oli dan sudah injeksi. Dengan jantung pacu tersebut sanggup menghasilkan tenaga sebesar 24,1 dk di 7.500 rpm dengan torsi puncak 25,6 Nm di 5.500 rpm.

Penyalur tenaganya menggunakan girboks manual 6 percepatan yang dilengkapi dengan assist & slipper clutch.

Selain mesin yang mengalami peningkatan, motor Honda sudah dibekali fitur keselamatan yang umumnya ada di motor premium Honda, yakni Honda Selectable Torque Control alias HSTC.

Fitur HSTC ini berfungsi untuk membatasi torsi mesin jika terdeteksi adanya perbedaan kecepatan putaran ban depan dengan ban belakang, sehingga potensi terjadinya ban selip dapat dihindari.

Sementara itu pada bagian kaki-kaki, motor Honda ini mengaplikasikan suspensi depan upside down dan suspensi belakang monosok.

Pengereman depan mengandalkan kaliper cakram berdiameter 276 mm, sementara cakram berdiameter 220 mm. Tentunya sudah dilengkapi ABS dual-channel.

Perlu diinformasikan, Honda Tiger Reborn yaitu Honda CB300F yang baru dilaunching untuk pasar India, menariknya motor tersebut hanya dipatok pada angka Rp 40 jutaan. (***)

 

Editor: Jhonly Ade Sweetno Kaletuang

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x