All New Vixion Dertroyer Resmi Meluncur di Indonesia, Yamaha Mode Panik?

- 1 September 2022, 22:22 WIB
CFMoto 150NK atau All New Vixion Dertroyer Resmi Meluncur di Indonesia.
CFMoto 150NK atau All New Vixion Dertroyer Resmi Meluncur di Indonesia. /Tangkal Layar, (YouTube @Berita Otomotif Official)

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Motor yang bergaya naked bike Yamaha Vixion merupakan salah satu motor yang dulunya cukup berpengaruh di tanah industri roda dua.

Namun kali ini, telah datang berita buruk bagi penggemar motor naked bike Yamaha Vixion, pasalnya lawan sepadan Yamaha Vixion ini sudah masuk Indonesia.

Diketahui motor ini hadir dengan tampilan yang bergaya naked bike yang juga terlihat sama sangarnya dengan Yamaha Vixion,dan juga memiliki spesifikasi yang tidak bisa dipandang sebelah mata.

Baca Juga: CEK RUPIAH! All New Honda CBR 150R Semakin Sporty, Berikut Banderol Harga Terbarunya

Sehingga tidak heran jika motor ini digadang-gadang bakal menggeser posisi Yamaha Vixion.

Nah, jika masi penasaran seperti apa tampilan dan spesifikasinya, untuk itu tetap simak artikel ini sampai habis.

Seperti dikutip dari channel YouTube @Berita Otomotif Official, Motor Yamaha Vixion destroyer tersebut adalah CFMOTO 150NK.

Baca Juga: UNIK! Kawasaki Z125 Pro, Nakedbike Dimensi Mungil Performa Garang

Dari segi tampilan CFMOTO 150NK jelas bukanlah motor yang buruk rupa, hal itu bisa dilihat dari tampilannya yang bergaya naked bike kekar dan Sport Street Fighter.

Menariknya lagi yang menjadi ciri khas motor ini ialah penggunaan kerangka tralis. Jika dilihat lagi tampilannya secara sekilas motor CFMOTO 150NK ini memang mirip dengan Yamaha Vixion destroyer khususnya di bagian depan.

Tapi untuk bagian samping dari motor ini sangat terlihat jelas perbedaannya, di mana CFMOTO 150NK atau All New Yamaha Vixion destroyer memamerkan rangka teralis yang dimilikinya.

Baca Juga: IRITNYA KETERLALUAN! Honda Giorno Ini Diklaim Bisa Menempuh Jarak 75 Km Per Liter

Sedangkan Yamaha Vixion menutup bagian sampingnya menggunakan cover, beberapa fitur juga telah menggunakan teknologi terkini.

Pencahayaan motor CFMOTO 150NK inu telah menggunakan LED headlamp. Sedangkan panel meternya pun sudah mengadopsi sistem digital.

Tak hanya itu, CFMOTO 150NK ini juga dibekali dengan suspensi depan Upside Down di Indonesia jenis tersebut hanya ada pada Yamaha Xabre.

Baca Juga: Yamaha Menggila, Ini 4 Motor Listriknya yang Siap Guncangkan Indonesia, Honda Masih Berani?

Sementara bagian belakang menggunakan suspensi monoshock yang dipadukan dengan swing arm berbentuk tralis.

Selanjutnya, motor CFMOTO 150NK atau All New Yamaha Vixion destroyer ini menggunakan ukuran ban depan 100/80 ring 17 dan ban belakang berukuran 130/70 ring 17 juga.

Sementara untuk pengereman sudah menggunakan ABS, dan tinggi tempat duduknya juga tergolong rendah yakni hanya 775 mm dengan bobot kering motor mencapai 135 kg.

Baca Juga: CEK FAKTA! Honda BeAt 150 Ramai Dibicarakan, Begini Detail Spesifikasinya

Beralih ke dapur pacu motor CFMOTO 150NK atau All New Yamaha Vixion destroyer ini mengusung mesin 1 silinder SOHC 149 cc berpendingin cairan.

Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 46 PS pada 11000 RPM dan torsinya mencapai 25, 20 nm pada 6800 RPM.

Jadi jika melihat dari spek mesinnya, motor CFMOTO 150NK atau All New Yamaha Vixion destroyer ini bisa dikatakan masuk kategori entry-level.

Baca Juga: Sekali Cas Mampu Tempuh 300 KM! Mobil Listrik Ini Dijual 100 Jutaan Guys, Yuk intip Spesifikasinya

Sebagai informasi, motor ini dibanderol dikisaran 32 jutaan, yang ternyata harganya juga bersaing dengan Yamaha Vixion yang ada di Indonesia.

Itulah ulasan tentang motor CFMOTO 150NK yang bergaya naked bike yang disebut-sebut All New Yamaha Vixion destroyer. ***

Editor: Mohamad Ramdhani Amiri

Sumber: YouTube @Berita Otomotif Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x