Bill Gates Prediksi Covid-19 Tidak Dapat Dibasmi

30 April 2021, 23:46 WIB
Pendiri Microsoft, Bill Gates. /Reuters/

PORTAL KOTAMOBAGU - Gejolak pandemi virus corona sampai saat ini belum mereda. Apalagi munculnya jumlah kasus harian di India yang membuat dunia semakin waspada.

Kali ini Bill Gates, pendiri Microsoft dan salah satu orang nomor satu di dunia, kembali memberikan perspektifnya soal pandemi Covid-19.

Dalam wawancara dengan Sky News, Bill Gates memberi prediksi yang tidak nyaman di telinga. Umat manusia, kata Bill Gates, tidak akan dapat membasmi wabah Covid-19.

Baca Juga: UNDP Peringatkan Krisis Politik di Myanmar Mendorong 25 Juta Orang Jatuh Miskin pada 2022

Dikutip Portal Kotamobagu dari Pikiran Rakyat berjudul “Bill Gates Ramal Pandemi Covid-19 Tidak Dapat Dibasmi, Tapi Bisa Menurunkan Jumlah pada 2022” bahwa meski begitu, Bill Gates mengatakan kasus Covid-19 yang melanda dunia dapat diturunkan menjadi sangat kecil di tahun 2022.

"Kita tidak akan dapat membasmi penyakit ini, tetapi kita akan dapat menurunkannya menjadi jumlah yang sangat kecil pada akhir tahun 2022," kata Bill Gates, dikutip dar Geek Wire, Jumat, 30 April 2021.

Seperti diketahui, Bill Gates juga telah ikut andil dalam memperjuangkan kebutuhan untuk memastikan vaksin menjangkau negara berkembang.

Namun, tanggapan Gates terhadap pandemi ternyata mendapat kritik karena menyebut resep vaksin Covid-19 tidak dapat dibagikan ke negara berkembang.

Baca Juga: Sri Wahyuni Maria Manalip Kembali Berulah, Kedua Kali Dibekuk KPK, Kali Ini Kasus Gratifikasi

Dia juga dikritik karena pembelaannya atas perlindungan hak paten pada teknologi vaksin.

“Ada begitu banyak pabrik vaksin di dunia dan orang-orang sangat serius tentang keamanan vaksin,” kata Gates.

"Terdapat begitu banyak pabrik vaksin di dunia dan orang-orang sangat serius tentang keamanan vaksin," ujarnya.

Menurut Bill Gates,  setiap proses produksi vaksin harus dilihat dengan sangat hati-hati.

Diberitakan Pikiran-rakyat.com sebelumnya, istri Bill Gates, Melinda Gates berasumsi bahwa kekebalan kawanan (herd immunity) global terhadap Covid-19 dapat berkembang di antara populasi dunia pada tahun 2022.

Baca Juga: Makanan yang Tidak akan Membuat Kamu Kenyang, Roti dan Telur Adalah Dua di Antaranya

"Jadi sekitar tahun 2022 sampai kita memiliki kekebalan penuh. Dan saya pikir kita semua menantikan itu. Ada banyak orang yang menderita, tidak hanya di AS tetapi di mana-mana", Gates kata dalam sebuah wawancara di CNBC's Closing Bell pada Maret lalu.

Melinda menekankan masih terlalu dini untuk memuji tanggapan Covid-19 saat ini, meskipun dia melihat lebih banyak harapan.

"Jadi masih ada lagi yang harus dilakukan, tetapi Anda melihat lebih banyak pengujian tersedia. Anda Melihat lebih banyak harapan karena melihat orang yang mereka cintai yang lebih tua lebih dulu divaksinasi," ujar Melinda.***( Julkifli Sinuhaji/Pikiran-Rakyat.com)

Editor: Suhendra Manggopa

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler