Inilah 8 Manfaat Kesehatan yang Luar Biasa dari Santan Kelapa

- 24 Juli 2021, 13:05 WIB
Inilah 8 Manfaat Kesehatan yang Luar Biasa dari Santan Kelapa
Inilah 8 Manfaat Kesehatan yang Luar Biasa dari Santan Kelapa /Pexels/cottonbro

Kelapa mengandung asam laurat, yang dikenal dapat mendukung sistem kekebalan tubuh. Ini memiliki sifat antimikroba dan anti-inflamasi dan menghambat pertumbuhan strain bakteri seperti Staphylococcus aureus, Mycobacterium tuberculosis dan Streptococcus pneumoniae, dan pada gilirannya, membantu melindungi tubuh dari berbagai infeksi bakteri.

Baca Juga: 4 Manfaat Gula Merah saat Mendaki Gunung, Salah Satunya Menambah Energi

3. Mengobati bisul

Pada sebuah penelitian yang diterbitkan ole Phytotherapy Research, air kelapa memiliki sifat antiulcerogenic, yang mana mempunyai kemampuan untuk mengurangi pertumbuhan bisul dan mengecilkan ukurannya. 

4. Meningkatkan kesehatan jantung

Manfaat lain dari santan adalah dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung karena terdadapat asam laurat di dalamnya. Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Nutrition and Metabolism menunjukkan bahwa mengkonsumsi bubur kelapa menurunkan kolesterol LDL (jahat) dan meningkatkan kolesterol HDL (baik) sebesar 18%.

5. Menurunkan tekanan darah

Mineral penting seperti kalium, natrium, kalsium dan zat besi dalam santan bisa membantu menurunkan tekanan darah. Ia bekerja dengan meningkatkan sirkulasi darah dan menjaga pembuluh darah tetap stabil, rileks dan bebas dari penyumbatan.

6. Mencegah diabetes 

Asam lemak rantai menengah dalam santan dapat membantu memperlambat laju gula darah dalam aliran darah. Ia dapat mencegah kenaikan kadar gula darah, sehingga mengurangi potensi munculnya diabetes.

Halaman:

Editor: Suhendra Manggopa

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah