Suzuki Menggila Sob! Kini Hadirkan Motor Bergaya Cruiser dan Desain Eksentrik

- 26 Februari 2023, 21:33 WIB
Suzuki Intruder 150
Suzuki Intruder 150 /Instagram @suzuki_intruder150_chile/

Miliki Tampilan yang Unik.

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Baru baru ini Suzuki baru saja meluncurkan motor baruny yang bergaya Cruiser, dengan desain yang bisa dibilang eksentrik atau beda dari yang lainnya.

Pasalnya, motor Suzuki bergaya cruiser ini adalah Intruder 150 dengan mengusung desain yang terinspirasi dari moge Suzuki M 1800R.

Bahkan, motor cruiser Suzuki Intruder 150 ini pun hadir dengan lekukan body yang melengkung, dan lancip di ujung sudut bodynya.

 

Jika kebanyakan cruiser mengusung stang maker, maka Suzuki Intruder 150 justru tampil unik, dengan batok layaknya motor matic.

Baca Juga: Siap Buat Lawan-Lawannya K.O! Telah Hadir Motoe Sport Kolaborasi Ducati dan Lamborghini

Bahkan, lampu sein menutupi stangnya dan bentuk headlampnya juga unik dengan bentuk oval, seperti yang digunakan skutik retro semisal Yamaha Fino generasi kedua.

Dilansir dari kanal youtube @YRP Official, motor cruiser ini di desain untuk touring dan body samping dan Tangki Suzuki Intruder 150 dibuat berotot, serta cembung.

Namun, body dari jagoan Suzuki ini terkesan dinamis dan tetap meruncing hingga ke bagian buritanya.

Baca Juga: Motor Sport dengan Tampang Ganteng Resmi Diluncurkan! Cek Keungulannya

Sementara pencahayaan dari motor cruiser ini juga, menggunakan lampu depan hologen dan belakang LED.

Pada panel instrumennya juga, kini dibekali speedometer digital yang menampilkan berbagai informasi penting, bagi pengendara.

Selain itu, demi mendukung kenyamanan dalam perjalanan, jok pengendara di desain klasik dan lebar yang terpisah dengan jok pemboncengnya.

Baca Juga: Paling Terbaru di 2023 Ini Bro! New Honda CBR Kini Hadir dengan Tampilan yang Lebih Gahar, Cek Disini Guys

Suzuki Intruder 150 ini, terkesan mewah berkat pilihan warna Hitam dan Abu abu kecoklatan, yang membuat motor ini elegan.

Bicara soal dapur pacunya, Suzuki Intruder 150 dibekali mesin 154,9 cc, SOHC, 2 katup, 1 silinder dan berpendingi udara.

Tenaga dari mesin ini, mampu memuntahkan tenaga 104 DK dan torsi 14 Nm yang dipadukan dengan transmisi manual 5 percepatan.

Baca Juga: Miliki Power Besar! Yamaha XSR Wajib Waspada! Pendatang Baru Ini Siap Bersaing

Ditambah lagi, dengan knalpot kembar yang terkesan macho layaknya seperti motor gede, atau moge.

Dibagian kaki kakinya, dibekali suspensi teleskopic di depan dan belakang menggunakan shock breaker.

Sedangkan, untuk roda depan menggunakan velg 17 inci dan dibalut dengan ban berukuran 100/80, serta belakang, 140/60.

Baca Juga: Pasar Grand Filano dan Fazzio Terancam! Suzuki Meluncurkan Skutik Berdesain Retro Modern dan Pastinya Irit

Untuk sistem pengeremannya, Suzuki Intruder 150 ini dilengkapi rem depan dan belakang cakram ABS.

Terakhir, untuk harga dari motor cruiser ini dipasarkan di Vietnam dan Suzuki Intruder 150 dibanderol sekitar Rp57 jutaan. ***

Editor: Widodo Mahaputra

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x