Wuling Air EV Terlaris, Penjualan Mobil Listrik di Indonesia Tahun 2022 Naik Tajam

- 2 Januari 2023, 16:53 WIB
Wuling Air EV jadi mobil listrik terlaris tahun 2022
Wuling Air EV jadi mobil listrik terlaris tahun 2022 /Wuling/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Penjualan mobil listrik (EV) di Indonesia pada tahun 2022 meningkat tajam jika dibandingkan penjualan tahun 2021.

Artinya, pasar mobil listrik Tanah Air sudah semakin menggeliat dari tahun ke tahun, meski label harga EV masih terhitung mahal.

Peningkatan penjualan mobil listrik pada tahun 2022 ini dibenarkan Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo).

Dalam periode Januari - November 2022 saja, sudah ada 7.923 unit mobil listrik yang terjual di seluruh wilayah Indonesia.

Baca Juga: Kerja Sama dengan Stark Future, Royal Enfield Bisa Segera Hadirkan Motor Listrik

Jika dibandingkan dengan tahun 2021 pada periode yang sama (year on year), angka penjualan mobil listrik ini naik hingga lebih dari 10 kali lipat.

Berdasarkan data yang diambil dari situs resmi Gaikindo pada Senin, 2 Januari 2023, penjualan mobil listrik di Indonesia memang terus meningkat sejak dua tahun terakhir.

Pada tahun 2020, EV yang terjual di Indonesia hanya ada 125 unit, lalu meningkat menjadi 687 unit pada tahun 2021.

Adapun untuk tahun 2022, data Gaikindo menyebutkan bahwa mobil listrik yang terjual di tanah air mencapai 7.923 unit.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x