Super Cub C125 Motor Retro Klasik dari Honda. Jadikan Kamu Lebih MACHO, Cek Spesifikasinya!

- 12 November 2022, 23:01 WIB
Honda Super Cub C125
Honda Super Cub C125 /astra-honda.com

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Dengan penyematan beragam fitur dan mesin terbaru, tampilan Honda Super Cub c125 makin kaya, stylish dan unik.

Dengan hal tersebut, makin memperkuat karakter premium retro dari Honda Super Cub c125 ini.

Dilansir dari astra-honda.com, Honda Super Cub C125 sebenarnya telah diperkenalkan sejak tahun 1958, namun untuk saat ini, tampilannya jauh dan lebih mengusung desain retro yang timeless, klasik dan ikonik.

Honda Super Cub C125 sekarang, hadir dengan bracket untuk kursi penumpang, dan pijakan kaki bagi penumpang teranyar, serta penyematan mesin terbaru SOHC 125cc, 2 katup, berpendingin udara yang memberikan performa berkendara semakin optimal.

Baca Juga: KUAT DI TANJAKAN! Nissan Magnite Pesaing Honda WR-V, Cek Harga dan Keunggulannya!

Baca Juga: Tampil GAGAH dengan Leaf, Mobil dari Nissan dengan Beragam KEMEWAHAN, Cek Keunggulannya!

Honda Super Cub C125 tampil dengan beragam pilihan warna, ada Matte Axis Gray Metallic, melengkapi varian Pearl Niltava Blue dan Pearl Nebula Red.

Honda Super Cub C125 menggunakan mesin injeksi berkapasitas 125cc SOHC 4 gigi berpendingin udara dengan 2 katup yang handal dan ekonomis.

Motor ini memiliki bore dan stroke 50 x 63,1 mm dengan rasio kompresi 10:1. Pembaharuan pada mesin motor ini mampu menghadirkan akselerasi yang responsive dan handling yang semakin lincah.

Halaman:

Editor: Surahman Mokoagow

Sumber: Astra-honda.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x